Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/66351
Title: PENGARUH GAYA HIDUP BERBELANJA DAN KETERLIBATAN FASHION TERHADAP PERILAKU PEMBELIAN IMPULSIF MAHASISWA STRATA 1 MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS JEMBER
Authors: Yulisetiarini, Diah
Subagio, N. Ari
ERLINA, RITA
Keywords: Gaya Hidup
Perilaku Pembelian
Issue Date: 4-Dec-2015
Abstract: Berbelanja fashion pada umumnya adalah membeli bahan atau produk yang dibutuhkan saja, akan tetapi dengan banyaknya variasi dari berbagai produk fashion saat ini membuat konsumen lebih banyak menghabiskan waktu untuk memilih bahan atau produk yang tidak hanya dibutuhkan melainkan juga diinginkan, semakin tinggi tingkat keterlibatan fashion, maka semakin tinggi pula tingkat konsumen dalam melakukan pembelian secara spontan atau disebut dengan pembelian impulsif. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion terhadap perilaku pembelian impulsif pada mahasiswa Strata 1 Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Jember. Penelitian ini menggunakan sampel mahasiswa Strata 1 manajemen yang masih aktif, metode sampling yang digunakan adalah stratified random sampling dengan jumlah responden sebanyak 101 mahasiswa. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi dengan pendekatan konfirmatori. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup berbelanja dan keterlibatan fashion berpengaruh terhadap perilaku pembelian impulsif mahasiswa Strata 1 Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Jember dengan arah positif.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/66351
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Rita Erlina - 110810201011.pdf3.31 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools