Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/6111
Title: PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERITA MELALUI MODEL KALIMAT KONSEP DAN BANTUAN MEDIA KOMIK PENDIDIKAN PADA SISWA KELAS IV SDN 1 PEJARAKAN KABUPATEN LUMAJANG
Authors: HOLILI
Keywords: KETERAMPILAN MENULIS
Issue Date: 8-Dec-2013
Series/Report no.: 090210204157;
Abstract: Pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya pembelajaran menulis sebuah cerita memerlukan pemahaman terhadap kaidah-kaidah dalam menulis atau membuat sebuah karangan. Keterampilan menulis siswa perlu ditingkatkan agar siswa mampu menulis dengan baik dan benar. Siswa akan mampu mengekspresikan perasaan, gagasan, pikiran dan gagasannya untuk hal-hal yang positif melalui bahasa tulis. Kemampuan menulis pada siswa kelas IV SDN Pejarakan 01 kurang baik. Hal ini terlihat dari ketidakmampuan siswa dalam menentukan pilihan kata, keruntutan gagasan, kesesuaian dengan tema dan penggunaan ejaan. Hal ini mempengaruhi ketuntasan belajar yaitu dari 28 siswa, hanya 9 siswa tuntas belajar (sesuai SKM yaitu ≥ 60), sedangkan 19 siswa tidak tuntas belajar. Berdasarkan data hal tersebut untuk meningkatkan keterampilan menulis cerita siswa, digunakanlah model kalimat konsep dan bantuan media komik pendidikan, karena komik memiliki alur cerita yang mudah dipahami oleh siswa. Siswa akan mudah menentukan pilihan kata dan mengembangkan cerita berdasarkan komik dan kalimat konsep. Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, maka penelitian ini mengangkat permasalahan (1) bagaimanakah penggunaan model kalimat konsep dan bantuan media komik pendidikan untuk meningkatkan keterampilan menulis cerita siswa kelas IV SDN Pejarakan 01 Lumajang ; (2) bagaimanakah keterampilan menulis cerita siswa kelas IV SDN Pejarakan 01 setelah pembelajaran dengan model kalimat konsep dan bantuan media komik pendidikan. x Penelitian ini dilakukan di SDN 1 Pejarakan Kecamatan Randuagung Kabupaten Lumajang. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV dengan jumlah siswa 28 anak, terdiri dari 16 laki-laki dan 12 perempuan. Desain dari penelitian ini adalah model Hopkins berbentuk spiral, dengan melalui empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/6111
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
HOLILI_001.pdf816.6 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools