Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/56925
Title: | MURABAHAH FINANCING PROCEDURE OF PT. BANK BNI SYARIAH JEMBER |
Authors: | NAWARDI |
Keywords: | AL-MURABAHAH, PT. BANK BNI SYARIAH JEMBER |
Issue Date: | 14-Apr-2014 |
Series/Report no.: | 090803101037; |
Abstract: | Dari pelaksanaan praktek kerja nyata pada PT Bank BNI Syari’ah - Jember, yang dilaksanakan pada bulan Maret - April 2013, dapat dikemukakan kesimpulan sebagai berikut : 1 Sistem Pembiayaan pada PT Bank BNI Syari’ah Jember Sistem pembiayaan pada PT Bank BNI Syari’ah ada dua, yaitu : (a) berprinsip pada akad jual-beli, dan (b) berprinsip pada akad bagi hasil. a. Pembiayaan berprinsip pada akad jual-beli terdiri atas : (1) Murabahah, yaitu pembiayaan berdasar akad jual beli barang dengan menyatakan harga perolehan dan keuntungan yang disepakati oleh penjual dan pembeli. (2) Istishna’, yaitu pembiayaan berdasar akad jual beli barang dalam bentuk pemesanan pembuatan barang dengan kriteria dan persyaratan tertentu yang disepakati dengan pembayaran sesuai kesepakatan. (3) Salam, yaitu pembiayaan berdasar akad jual beli barang dengan cara pemesanan dengan syarat-syarat tertentu dan pembayaran tunai terlebih dahulu secara penuh. Misalnya : pembelian di bidang agribisnis seperti padi, tebu, dan lain-lain. b. Pembiayaan berprinsip pada akad bagi hasil, terdiri atas : (1) Mudharabah, yaitu pembiayaan berdasar prinsip kerja sama usaha antara dua pihak di mana pihak pertama selaku pemilik dana (shahibul maal) menyediakan seluruh modal usaha kepada pihak lainnya sebagai pengelola dana (mudharib) dengan pembagian keuntungan menggunakan metode untung dan rugi (profit sharing) atau metode pendapatan (revenue sharing) antara kedua belah pihak berdasarkan nisbah yang telah disepakati sebelumnya. (2) Musyarakah, yaitu pembiayaan berprinsip pada akad kerja sama usaha antara dua pihak atau lebih untuk suatu usaha tertentu di mana masingmasing pihak memberikan kontribusi dana dengan ketentuan bahwa keuntungan dibagi berdasarkan kesepakatan, sedangkan kerugian berdasarkan kontribusi dana. |
URI: | http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/56925 |
Appears in Collections: | DP-Company Management |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Nawardi 090803101037_1.pdf | 216.84 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.