Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/124874
Title: | Perubahan Prolin pada Tanaman Padi Aromatik Tercekam Kekeringan (Poly Ethylene Glycol) |
Authors: | PUTRI, Elena Berliana Djarot |
Keywords: | Perubahan Prolin Tanaman Padi Kekeringan PEG (Poly Ethylene Glycol) |
Issue Date: | 17-Jul-2024 |
Publisher: | Fakultas Pertanian |
Abstract: | Perubahan pola cuaca dunia, terutama yang berhubungan dengan pemanasan global, dapat menyebabkan ketidakpastian iklim, termasuk hujan yang tidak teratur dan kekeringan. Hal ini berpotensi mengancam pertanian dan produksi pangan global karena tanaman memerlukan air yang cukup untuk pertumbuhan yang optimal. Kekeringan dapat menyebabkan penurunan hasil panen, terutama pada tanaman padi aromatik lokal. Penelitian tentang bagaimana tanaman padi aromatik bereaksi terhadap kekeringan, khususnya dengan menggunakan Poly Ethylene Glycol (PEG) sebagai simulasi, bertujuan untuk memahami perubahan prolin pada tanaman tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi perubahan prolin pada tanaman padi aromatik dalam menghadapi cekaman kekeringan. Manfaatnya membantu pengembangan varietas tanaman yang lebih tahan terhadap kekeringan dan memberikan landasan bagi penelitian selanjutnya di bidang ini. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial, yaitu penggunaan varietas padi aromatik lokal sebagai faktor pertama dan variasi konsentrasi atau tekanan dari senyawa kimia PEG (Poly Ethylene Glycol) 6000 sebagai faktor kedua. Terdapat 69 kombinasi perlakuan dan 3 kali ulangan dengan total 207 satuan percobaan. Data dianalisis menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) dan apabila hasil berbeda nyata, maka akan dilakukan analisis lanjutan dengan uji DMRT (Duncan’s Multiple Range Test) taraf nyata 5%. hasil analisa pengaruh perlakuan interaksi kedua faktor berpengaruh sangat nyata terhadap tinggi tanaman, kandungan klorofil total dan kandungan prolin. Perlakuan faktor tunggal baik dari varietas padi maupun konsentrasi PEG juga menunjukkan pengaruh sangat nyata terhadap semua parameter pengamatan Tinggi tanaman padi pada semua varietas dengan perlakuan konsentrasi PEG 20% (K2) mengalami penurunan tinggi tanaman yang terendah. Konsentrasi PEG 0% (K0) pada semua varietas menunjukkan hasil tinggi tanaman pada akhir pengamatan tertinggi, jika dibandingkan dengan perlakuan konsentrasi PEG 10% (K1) dan PEG 20% (K2). Pemberian konsentrasi PEG mampu menurunkan klorofil total pada semua varietas tanaman padi lokal yang diujikan, kecuali pada 5 varietas mengalami kenaikan seiring dengan konsentrasi PEG meningkat. Klorofil total tanaman padi pada semua varietas kecuali pada perlakuan varietas V2, V3, V10, V11, dan V12 dengan perlakuan konsentrasi PEG 20% (K2) mengalami penurunan klorofil total yang terendah. pemberian konsentrasi PEG mampu menaikkan kandungan prolin pada semua varietas tanaman padi lokal yang diujikan. Kandungan prolin tanaman padi pada semua varietas dengan perlakuan konsentrasi PEG 0% (K0) mengalami penurunan kandungan prolin yang terendah. Konsentrasi PEG 20% (K2) pada semua varietas menunjukkan hasil kandungan prolin tertinggi, jika dibandingkan dengan perlakuan konsentrasi PEG 10% (K1) dan konsentrasi PEG 20% (K2). Keseluruhan varietas memiliki respon positif terhadap cekaman kekeringan berdasarkan pada semakin meningkatnya konsentrasi cekaman kekeringan meningkatkan kandungan prolin pada tanaman padi. Perlakuan konsentrasi cekaman kekeringan konsentrasi PEG 10% dan 20% dapat menurunkan tinggi tanaman juga kandungan klorofil total tanaman padi, kecuali pada kandungan klorofil total pada varietas Rojolele Delangu (V2), Perlakuan varietas Mentik Wangi Banjarnegara (V3), varietas Mapan 5 Banjarnegara (V10), varietas Genjah Arum (V11), dan varietas Situ Patenggang (V12). Perlakuan konsentrasi cekaman kekeringan konsentrasi PEG 10% dan konsentrasi PEG 20% dapat meningkatkan kandungan prolin sebagai senyawa osmoprotektan. Beberapa varietas menunjukkan nilai selisih relatif rata-rata meningkat mengindikasikan varietas terkait lebih toleran dibandingkan tanaman yang peka. |
Description: | Finalisasi unggah file repositori tanggal 15 Januari 2025_Kurnadi |
URI: | https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/124874 |
Appears in Collections: | UT-Faculty of Agriculture |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Elena BerlianaWatermark.pdf Until 2028-10-02 | 1.31 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.
Admin Tools