Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/122008
Title: Analisis Prediksi Kebangkrutan Perusahaan Sebelum dan saat Pandemi Covid-19 (Studi pada Perusahaan Maskapai Penerbangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)
Authors: 

SAGITA MALA, Della
Issue Date: 12-Jun-2023
Publisher: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis prediksi kebangkrutan perusahaan maskapai penerbangan sebelum dan saat pandemi Covid-19 dan melihat tingkat perbedaan prediksi kebangkrutan sebelum dan saat pandemi Covid-19. Analisis prediksi kebangkrutan menggunakan model Zmijewski. Analisis prediksi kebangkrutan digunakan untuk melihat seberapa besar perusahaan berpotensi mengalami kebangkrutan di masa depan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan maskapai penerbangan periode 2018 – 2021 yang diperoleh dari www. idx.co.id. pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga menghasilkan empat perusahaan yang dijadikan sampel dalam penelitian. Perbandingan tingkat kebangkrutan perusahaan sebelum dan semasa pandemi Covid-19 dilakukan uji beda paired sample t-test untuk melihat seberapa signifikan perbedaan tingkat kebangkrutan pada perusahaan maskapai penerbangan. Hasil menunjukkan bahwa sebelum pandemi Covid-19 terdapat dua perusahaan yang diprediksi berpotensi mengalami kebangkrutan, yaitu perusahaan dengan kode saham GIAA dan CMPP. Semasa pandemi Covid-19 keempat perusahaan diprediksi berpotensi mengalami kebangkrutan. Terdapat perbedaan tingkat prediksi kebangkrutan sebelum dan semasa pandemi Covid-19. Perbedaan tersebut ditunjukkan dengan nilai signifikansi dari uji beda paired sample t-test sebesar 0,004. Nilai tersebut dibawah 0,05, sehingga terdapat perbedaan signifikan X-Score sebelum dan semasa pandemi Covid-19. Perlu adanya perbaikan kinerja dari perusahaan agar tidak terjadi kebangkrutan di masa depan. Kata kunci: Kebangkrutan, Perusahaan Maskapai Penerbangan, Model Zmijewski.
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/122008
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Della Sagita Mala 190810301115.pdf
  Until 2028-06-12
937.81 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools