Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/115485
Title: Prosedur Akuntansi Penggajian dan .Pengupahan karyawan pada PT . Kereta api (persero ) Daop IX jember
Authors: 

KRISNAWAN, Andry
Keywords: AKUNTANSI PENGGAJIAN
PENGUPAHAN KARYAWAN
Issue Date: 15-Mar-2003
Publisher: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Abstract: Perusahaan merupakan suatu unit kegiatan produksi yang mengolah sumber-sumber ekonomi untuk menyediakan barang dan jasa bagi masyarakat dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan dan agar dapat memuaskan masyarakat. Keuntungan yang diperoleh sangat penting artinya bagi perusahaan, disamping itu untuk kelangsungan hidup perusahaan di masa yang akan datang juga sebagai ukuran untuk menilai sukses tidaknya perusahaan. Pada tahap awal pendirian perusahaan pasti diperlukan tersedianya faktor-faktor produksi yang diantaranya adalah manusia yang berperan sebagai tenaga kerja guna mendukung kegiatan perusahaan, sebab meskipun sudah banyak digunakan mesin-mesin tetapi faktor manusia tetap berperan penting di dalamnya. Jadi pendirian sebuah perusahaan akan membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Tenaga kerja merupakan bagian utama dari biaya produksi, karena kegiatan produksi tidak akan berjalan tanpa tenaga kerja. Kegiatan penggajian merupakan hal yang penting dalam rangka menjaga kelancaran operasi perusahaan. Gaji dan upah merupakan hak para karyawan sebagai ganti dari tenaga dan pikiran yang telah diciuahkan bagi perusahaan. Selain itu gaji dan upah yang memadai akan menjadi salah satu motivasi penting bagi karyawan dalan suatu perusahaan untuk menunjang daya kreatifitas dan loyalitas mereka pada perusahaan sehingga para karyawan menjadi semangat bekerja dan dapat mengembangkan potensi yang mereka miliki dengan optimal guna kemajuan perusahaan. PT. Kereta Api ( Persero ) Daop IX jember merupakan BUMN yang bergerak di bidang jasa pelayanan transportasi dan dituntut untuk semakin maju dan berkembang supaya dapat bersaing dengan perusahaan jasa transportasi 1 5 lainnya. Dalam penggajiannyapun harus dilaksanakan melalui prosedur yang benarb dengan tujuan agar lebih efektif dsan efisien. Masalah keuangan merupakan unsur yang paling dominan bagi perusahaan karena keuangan merupakan tenaga penggerak dari seluruh kegiatan yang dilakukan. Gaji dan upah merupakan salah satu bentuk pengeluaran keuangan perusahaan setiap bulannya. Selain gaji, perusahaan biasanya memberikan berbagai macam kopensasi berupa tunjangan, seperti tunjangan pangan, tunjangan istri, tunjangan anak dan tunjangan-tunjangan yang lainnya. Dengan adanya komponen yang harus dibayarkan kepada karyawan maka diperlukan akuntansi penggajian yang tepat.
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/115485
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Andry Krisnawan_990803104292.SS.pdf
  Until 2028-04-17
2.71 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools