Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/115332
Title: Pengaruh Model Pembelajaran Inquiri Terbimbing terhadap Kemampuan Representasi Verbal Matematis Grafis dan Grafik Siswa pada Pembelajaran Fisika di SMA
Authors: RUMIYATI
Keywords: Pengaruh Model
Inquiri Terbimbing
Representasi
Issue Date: 27-Sep-2022
Publisher: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Abstract: Fisika merupakan cabang ilmu pengetahuan alam (IPA) yang dipelajari didasarkan pada hasil pengamatan terhadap gejala-gejala alam. Dalam pembelajaran fisika siswa harus terlibat secara aktif sehingga siswa mampu menguasai konsep-konsep fisika yang diharap dapat mencapai hasil belajar yang maksimal. Sampai saat ini, permasalahan yang terjadi pada pembelajaran fisika di sekolah adalah siswa hanya diajarkan cara menyelesaikan soal-soal secara verbal dan matematik saja tanpa menggunakan representasi lainnya seperti gambar dan grafik. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan menggunakan model pembelajaran yang tepat, salah satu model pembelajaran yang diperlukan siswa dalam permasalahn tersebut adalah model pembelajaran inkuiri terbimbing. Model inkuiri terbimbing memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengembangkan keahliannya serta dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang fisika tidak hanya pada penyelesaian secara verbal dan matematis saja melainkan juga secara gambar dan grafik. Tujuan dari penelitian ini untuk mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan representasi verbal siswa, mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan representasi matematik siswa, mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan representasi gambar siswa, dan mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan representasi grafik siswa.
Description: Finalisasi repositori 13 April 2023_Kurnadi
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/115332
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
RUMIYATI.pdf
  Until 2028-02-15
3.83 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools