Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/110508
Title: Analisis Kinerja Kompor Gasifikasi To Lit Up Draft (TLUD) dengan Variasi Bahan Bakar
Authors: SEPTIANI, Ananda Yustika
Keywords: KOMPOR GASIFIKASI TOP LIT UP DRAFT (TLUD)
BAHAN BAKAR
Issue Date: 28-Jul-2022
Publisher: Fakultas Teknik
Citation: Harvard Style
Harvard Style
Abstract: Pemerintah Indonesia mulai memperkenalkan program konversi minyak tanah ke Liquified Petroleum Gas (LPG) sejak tahun 2007 dengan mengimpor LPG untuk memenuhi kebutuhan nasional yang telah mencapai angka 50.193 metrik ton. Penggunaan kompor gas yang semakin berkembang pesat menyebabkan bahan bakar LPG semakin meningkat. LPG merupakan gas alam yang diperoleh dari pengeboran sumur yang dapat mengganggu tanah dan vegetasi, satwa liar yang tinggal di sekitas lahan eksplorasi, dan juga dapat menimbulkan polusi udara dari kendaraan yang digunakan. Data tersebut menunjukkan bahwa sangat dibutuhkan energi alternatif yang ramah lingkungan untuk menggantikan bahan bakar fosil. Salah satu contoh energi alternatif dari penggunaan kompor gas yaitu dengan menggunakan kompor gasifikasi biomassa karena efisiensi thermalnya lebih baik daripada kompor tungku tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja kompor gasifikasi top lit up draft (TLUD) dengan mengamati karakteristik nyala api yang dihasilkan berupa lama waktu nyala api, temperatur api, tinggi api, dan berat char, serta menggunakan metode water boiling test (WBT) untuk mengukur lama waktu air mendidih dan kenaikan temperatur air. Bahan bakar penelitian ini menggunakan ampas tebu, buah pinus, dan wood pellet. Dari pengujian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kepadatan bahan bakar dapat mempengaruhi lama waktu nyala api, temperatur api, tinggi api, berat char, lama waktu mendidihkan air, dan kenaikan suhu air. Hasil pengujian lama waktu nyala api, temperatur api, berat char, kenaikan suhu air tertinggi pada wood pellet dan terendah pada ampas tebu. Hasil pengujian tinggi api dan lama waktu mendidihkan air tertinggi pada ampas tebu dan terendah pada wood pellet.
Description: Finalisasi oleh Taufik Tgl 2 Nopember 2022
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/110508
Appears in Collections:UT-Faculty of Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
181910101035_Ananda Yustika Septiani.pdf
  Until 2027-08-31
3.37 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools