Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/108737
Title: Optimalisasi Pengendalian Persediaan Bahan Baku dengan Metode JEOQ pada UD Purnama Jati Jember
Authors: GUSMINTO, Eka Bambang
MUSMEDI, Didik Pudjo
KRISWARDHANA, Ariwinata
Keywords: JEOQ
pengendalian bahan baku
reorder point
total biaya persediaan
Issue Date: 31-Mar-2021
Publisher: Jurnal Bisnis dan Manajemen
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menentukan jumlah kebutuhan persediaan bahan baku yang optimal dan menentukan reorder point bahan baku pada UD Purnama Jati Jember. UD Purnama Jati Jember merupakan suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang olahan panganan oleh-oleh khas Kabupaten Jember. Dalam proses produksi, permasalahan persediaan bahan baku akibat tidak memiliki metode standar yaitu kelebihan produksi serta kelebihan atau kekurangan bahan baku. Data diperoleh dengan cara wawancara kepada pemilik perusahaan dan mengamati proses produksi perusahaan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan metode peramalan model Least Square, JEOQ, safety stock, dan reorder point. Hasil penelitian menunjukkan kebutuhan bahan baku yang optimal yaitu 4.644,772 kg bahan baku tape, 2.491,411 kg bahan baku tepung terigu, 3.967,927 kg bahan baku telur, 1.439,623 kg bahan baku mentega, dan 3.519,371 kg bahan baku gula. Total biaya persediaan bahan baku dengan metode JEOQ sebesar Rp 281.296.067 lebih efisien dibanding dengan metode yang digunakan sebelumnya. Sementara itu, Jumlah sisa bahan baku di gudang yang tepat untuk melakukan reorder point adalah sebesar 417,39 kg bahan baku tape, 231,29 bahan baku tepung terigu, 358,88 kg bahan baku telur, 131,78 kg bahan baku mentega, dan 318,99 kg bahan baku gula.
Gov't Doc #: KODEPRODI810201#Manajemen
URI: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/108737
Appears in Collections:LSP-Jurnal Ilmiah Dosen

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
FEB_DIDK PUDJO_JURNAL_OPTIMALISASI PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU.pdf1.29 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.