Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/105046
Title: Purifikasi Alami Sungai Bedadung Hilir Menggunakan Pemodelan Streeter-Phelps
Authors: WAHYUNINGSIH, Sri
DHARMAWAN, Agus
NOVITA, Elida
Keywords: DO
purifikasi alami
Streeter-Phelps
Issue Date: 1-Oct-2020
Publisher: Jurnal Kesehatan Lingkungan Indonesia 19 (2), 2020, 95 – 102
Abstract: Latar Belakang: Sungai Bedadung hilir berada di Kabupaten Jember dan merupakan bagian sungai utama di DAS Bedadung. Sungai ini berperan penting bagi kehidupan masyarakat Jember. Kegiatan pengunaan lahan mengubah fungsi sungai menjadi saluran pembuang limbah. Limbah organik masuk ke badan air Sungai Bedadung dan menurunkan oksigen terlarut di perairan. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Data primer diperoleh dengan melakukan pengukuran debit dan kualitas air (Temperatur, DO dan BOD) sungai di lima titik pantau. Data tersebut kemudian diolah dan digunakan sebagai input variabel persamaan Streeter-Phelps. Hasil: Berdasarkan penelitian yang dilakukan laju deoksigenasi dan reoksigenasi Sungai Bedadung hilir tertinggi berada pada BDG02 masing-masing 7.997 mg/L.hari dan 19.168 mg/L/hari. Purifikasi alami yang dimodelkan dengan persamaan Streeter-Phelps, pada BDG02 tidak menunjukkan tren penurunan oksigen terlarut, sedangkan empat titik yang lain cenderung turun, mencapai kondisi kritis dan saturai di waktu yang berbeda. Hasil pembuktian model menunjukkan terjadi perbedaan nilai DO model terhadap kondisi lapangan (DO aktual). Simpulan: Aplikasi pemodelan Streeter-Phelps untuk menganalisis purifikasi alami Sungai Bedadung tidak dapat menunjukkan kesesuaian dengan kondisi lapang, karena proses deoksigenasi dan reoksigenasi di sepanjang sungai selalu berbeda dengan model bergantung pada tambahan pencemar dan hidraulik sungai.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/105046
Appears in Collections:LSP-Jurnal Ilmiah Dosen

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2020 10 PURIFIKASI ALAMI SUNGAI BEDADUNG HILIR MENGGUNAKAN (SW,AD,EN) JKLI_arf.pdf1.43 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.