Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/103085
Title: Kajian Sifat-Sifat Magnetik Material Co80Fe20 Double Layers Model Nanocube Menggunakan Simulasi Mikromagnetik
Authors: ROHMAN, Lutfi
SYARIFAH, Ratna Dewi
SARI, Feri Yunika
Keywords: Kajian Sifat-Sifat Magnetik Material 𝐂𝐨𝟖𝟎𝐅𝐞𝟐𝟎 Double Layers Model Nanocube Menggunakan Simulasi Mikromagnetik
Issue Date: 10-Sep-2020
Publisher: FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
Abstract: Hard Disk Drive (HDD) merupakan salah satu perangkat untuk menyimpan data yang menggunakan disk (piringan) berlapis bahan magnetik Kebutuhan HDD dengan kapasitas besar dapat diatasi dengan cara meningkatkan kerapatan bit, dimana dengan bertambahnya kerapatan bit maka sama halnya dengan meningkatkan kapasitas dari media penyimpanan data tersebut. Salah satu bahan magnetik yang memiliki potensi besar sebagai dasar pembuatan HDD adalah bahan feromagnetik. Bahan feromagnetik memiliki sifat kemagnetan yang kuat, memiliki temperatur Curie yang tinggi serta memiliki momen magnet yang cenderung searah meskipun tanpa medan luar. Beberapa contoh bahan feromagnetik yaitu besi (Fe), Nikel (Ni), Cobalt (Co) dan paduannya. Salah satu material magnetik yang dapat dijadikan sebagai pembuatan HDD adalah material CoFe. Alloy CoFe merupakan salah satu bahan magnetik terbaik, dikarenakan memiliki saturasi magnetisasi dan permeabilitas yang tinggi, koersivitas yang rendah, serta temperatur Curie yang tinggi. Oleh karena itu, bahan CoFe dengan komposisi Co80Fe20 double layers dipilih untuk dianalisis sifat kemagnetannya.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/103085
Appears in Collections:UT-Faculty of Mathematics and Natural Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Feri Yunika Sari - 161810201030_.pdf6.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools