Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/103079
Title: Hubungan Fungsi Keluarga dengan Status Gizi Balita pada Keluarga Tiri di Kecamatan Panti Kabupaten Jember
Authors: AL ISNAINI, Frihatin
SUSANTO, Tantut
SUSUMANINGRUM, Latifa Aini
RASNI, Hanny
SISWOYO, Slamet
Keywords: Fungsi keluarga
Status Gizi
Balita
Keluarga tiri
Issue Date: 1-Jan-2020
Publisher: Jurnal Ilmu Keperawatan Komunitas
Abstract: Fungsi keluarga merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi status gizi balita pada keluarga tiri di Kecamatan panti Kabupaten Jember. Dimensi fungsi keluarga berupa penyelesaian masalah, komunikasi , peran, Responsivitas Afektif, Keterlibatan afeketif, kontrol perilaku , fungsi umum. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara fungsi keluarga dan status gizi. Penelitian ini menggunakan desain analitik observasional dengan pendekatan cross-sectional. Responden dalam penelitian ini adalah 45 dengan menggunakan teknik total sampling. Kuisioner yang dikelola sendiri digunakan untuk mengukur sosiodemografi keluarga, sementara alat Family Assessment Device (FAD) untuk mengukur fungsi keluarga, dan timbangan digital berat badan digunakan untuk mengukur status gizi. Analisis data dilakukan dengan uji korelasi Spearman-Rank dengan tingkat signifikansi 0,05. Hasil penelitiandidapatkan dari 45 keluarga tiri yang menunjukkan fungsi keluarga nilai mediannya adalah 139,00 dengan nilai minimum 47 dan nilai maksimum 188. Status gizi balita pada keluarga tiri di kecamatan panti terbanyak mengalami gizi baik yaitu 60% .Hasil uji statistik menunjukkan bahwa nilai P value 0,040< 0,05. Koefisiensi korelasi 0,308 yang artinya terdapat hubungan fungsi keluarga dengan status gizi balita di Kecmatan Panti Kabupaten Jember adalah cukup kuat. Ada hubungan fungsi keluarga dengan status gizi balita pada keluarga tiri di Kecamatan Panti, sehingga jika fungsi keluarga lebih ditingkatkan maka status gizi anak balita juga akan meningkat menjadi optimal.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/103079
Appears in Collections:LSP-Jurnal Ilmiah Dosen

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
F.KEP_JURNAL_HUBUNGAN FUNGSI KELUARGA DENGAN STATUS GIZI BALITA PADA_TANTUT SUSANTO.pdf518.49 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.