dc.description.abstract | Tanrise City Jember merupakan kawasan superblock yang akan dibangun di
Jalan Hayam Wuruk, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember dengan luas lahan
119,260 m2 dan dimulai sejak tahun 2019. Pembangunan meliputi ruko, depo,
mall, apartemen, hotel, convention hall dan perumahan. Dibangunnya Tanrise
City Jember tersebut akan menimbulkan bangkitan dan tarikan perjalanan yang
berefek terhadap kinerja simpang dan ruas di sekitarnya. Analisa terhadap kinerja
simpang akibat pembangunan Tanrise City perlu dilakukan. Hal itu bertujuan
untuk mengetahui kinerja simpang dan mengetahui pengaruh terhadap kinerja
simpang saat kondisi eksisting, oprasional, dan 5 tahun mendatang.
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode observasi dan
analisis. Metode observasi dilakukan dengan survey secara langsung di lapangan
untuk mendapatkan data bangkitan dari bangunan pembanding yang telah
ditentukan. Sedangkan metode analisis yaitu dengan melakukan analisa data
bangkitan dari pembanding untuk memprediksi besar bangkitan pada Tanrise City
Jember dan kinerja jaringan jalan sebelum dan setelah pembangunan Tanrise City
Jember. Analisa kinerja simpang dan ruas menggunakan metode MKJI 1997.
Pengaruh terhadap kinerja simpang dan ruas dilakukan Uji t Paired samples test
dengan membandingkan nilai derajat kejenuhan (DS), VLV setiap kondisi.
Hasil analisa kinerja simpang menunjukkan kondisi tidak stabil atau buruk
dengan derajat kejenuhan tertinggi dan tundaan terjadi pada Simpang Mangli.
Nilai DS mencapai lebih dari 1 dan hasil tundaan masuk ke dalam kategori LoS
F. Peningkatan nilai DS dan tundaan terjadi saat kondisi 5 tahun mendatang,
oprasional. Hasil anlisa kinerja ruas menunjukkan bahwa ruas Jalan Brawijaya
sangat terpengaruh akibat pembangunan Tanrise City Jember. Nilai DS > 1, hal
ini menunjukkan masuk dalam kategori Los F. LoS F menunjukkan volume
kandaraan pada ruas melebihi kapasitas, kondisi ruas tidak stabil atau buruk.
Berdasarkan hasil rekapitulasi Uji t menunjukkan H0 ditolak dan H1 diterima.
Maka, adanya pengaruh akibat pembangunan Tanrise City Jember terhadap
kinerja ruas dan kinerja simpang. Ditunjukkan dengan peningkatan pada nilai
derajat kejenuhan, tundaan dan peneuruanan kecepatan. Berdasarkan hasil Uji Chi
Square tidak ada kesalahan data pada kinerja ruas dan simpang. Selisih hasil nilai
derajat kejenuhan dengan persamaan mendekati 0. | en_US |