dc.description.abstract | Salah satu cara untuk mencapai tujuan perusahaan yaitu dengan mengelola sumber daya yang dimiliki sebaik mungkin, dalam hal ini sumber daya yang dimaksud adalah Sumber Daya Manusia (SDM). Pentingnya pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM) disebabkan karena manusia merupakan unsur terpenting dalam perusahaan, hal ini karena manusia menduduki posisi sentral dan tidak dapat digantikan peranannya sebagai pemikir yang rasional dalam mengelola, menggerakkan dan mengendalikan segenap sumber daya lainnya. Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimaksud disini adalah karyawan. Perusahaan akan selalu berusaha untuk meningkatkan kinerja karyawannya karena kinerja sangat berpengaruh terhadap keberhasilan suatu perusahaan.
PT. Central Santosa Finance cabang Jember merupakan salah satu cabang dari suatu perusahaan yang bergerak dibidang jasa layanan financial yang merupakan lembaga pembiyaan (leasing) roda dua. Dari awal berdiri hingga saat ini PT. CS Finance berupaya untuk terus menerus meningkatkan kinerja karyawan, salah satu yang mempengaruhi kinerja karyawan yaitu kepuasan kerja, karena dari penelitian awal ditemukan adanya beberapa sumber-sumber ketidakpuasan yang dirasakan karyawan seperti hubungan karyawan dengan atasan maupun dengan sesama rekan kerja yang tidak baik, fenomena seperti ini tentunya sangat berpengaruh terhadap pencapaian tujuan suatu perusahaan.
Obyek pada penelitian ini adalah karyawan PT. Central Santosa Finance Cabang Jember. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuisioner kepada seluruh karyawan PT. Central Santosa Finance Cabang Jember sebanyak 72 karyawan. Metodeanalisis data menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda variabel bebas yaitu kepuasan kerja, motivasi dan budaya organisasi dan kinerja karyawan sebagai variabel terikat. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dengan sumber data primer. Data primer diperoleh peneliti dari objek penelitian secara langsung misalkanwawancara dan penyebaran kuisioner terhadap 72 responden.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kepuasan kerja, motivasi dan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja pada karyawan PT. Central Santosa Finance Cabang Jember. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kepuasan kerja, motivasi dan budaya organisasi dapat mempengaruhi kinerja karyawan. | en_US |