dc.description.abstract | RSD dr. Soebandi merupakan rumah sakit terbesar yang ada di Jember.
Seiring dengan berjalannya waktu, kebutuhan akan pelayanan pasien meningkat.
Melihat kondisi yang demikian, RSD dr. Soebandi terus berbenah dan menjadi rumah
sakit tipe B Pendidikan dan rujukan di Jawa Timur bagian timur.
Di rumah sakit ini terdapat lahan parkir yang cukup memadai. Namun karena
banyaknya jumlah pasien, maka jumlah kendaraan parkir juga meningkat. Untuk
itulah pihak rumah sakit telah melakukan upaya untuk memperluas area parkir agar
pegawai, dokter dan pengunjung merasa aman dan nyaman dalam memarkir
kendaraanya.
Penelitian ini bertujuan untuk menghitung kebutuhan lahan parkir roda empat
dan roda dua. Hingga saat ini, area mobil pengunjung, parkir sepeda basement timur
dan parkir depan bagian umum tidak dapat menampung semua kendaraan parkir.
Melihat kondisi tersebut, sudah selayaknya pihak RSD dr. Soebandi melakukan
perluasan lahan parkir.
Adapun data yang dibutuhkan untuk penelitian ini adalah data primer dan
sekunder. Data primer terdiri dari data kendaraan dan petak parkir. Pengamatan
dilakukan selama satu hari penuh. Sedangkan untuk data sekunder meliputi data
pegawai, dokter, paramedik dan denah parkir. Data yang dikumpulkan kemudian
diolah untuk mengetahui kebutuhan parkir. | en_US |