dc.description.abstract | Untuk mewujudkan janji kerja Bupati Jember yaitu janji kerja ke 14
tentang membangun dan merevitalisasi berbagai fasilitas dan pusat layanan
kesehatan yang lebih mendekat ke masyarakat. Janji kerja tersebut terdapat di
salah satu dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2
16-2016 pemerintah Kabupaten Jember tentang perbaikan/rehabilitasi, Puskesmas
Pembantu, Poli Bersalin Desa di berbagai daearah di Jember. Guna mengaktifkan
kembali fungsi dan peran dari Puskesmas Pembantu dan Poli bersalin desa perlu
adanya perbaikan dalam beberapa aspek sehingga dapat beroprasi kembali
melayani masyrakat sekitar dan dapat membantu masyrakat dalam memenuhi
kebutuhan kesehatan sehingga dapat terwujudnya Jember Sehat sesuai dengan
Program Kerja dari Bupati Kabupaten Jember.
Penentuan bobot komponen didapatkan dari RAB rencana yang sudah
disesuaikan dengan kondisi awal. Kriteria (komponen) meliputi arsitektur,
struktur, utilitas, dan tata lingkungan yang kemudian dibagi menjadi sub
komponen, elemen, dan sub elemen. Penilian indeks kondisi bangunan didapatkan
dari perhitungan bobot komponen yang dikalikan dengan persentase kerusakan
sehingga menghasilkan nilai kondisi bangunan berdasarkan skala indeks kondisi
dan mengihitung biaya perbaikan yang diperlukan agar bangunan tersebut dapat
berfungsi seperti semula.
Berdasarkan hasil penelitian, urutan kondisi bangunan dari baik sekali
sampai buruk yaitu kriteria kondisi baik sekali : Pustu Pontang (IKB=97,81),
Pustu Sidomukti (IKB=94,58),Pustu Karanganyar (IKB=95,10), Pustu Sumber
Kejayan (IKB=93,95), Pustu Wonosari (93,57), Pustu Seputih (IKB=92,97), Pustu
Tamansari (IKB=92,04), Polindes Tamansari (IKB=91,83), kriteria kondisi baik :
Polindes Mangaran (IKB=84,88), Pustu Mumbulsari (IKB=82,25), Pustu
Sanenrejo (IKB=80,63), Pustu Mrawan (IKB=79,33), Polindes Ajung (IKB=78,66), Polindes Ampel (IKB=76,94), riteria kondisi sedang : Pustu Suco
(IKB=58,86), kriteria kondisi cukup : Polindes Mojogemi (IKB=52,48), Pustu
KarangKedawung (IKB=48,31). Kriteria kondisi buruk : Polindes Darsono
(IKB=30,21), Polindes Mlokorejo (IKB=10,17), Polindes Karanganom
(IKB=3,72) dan Pustu Suco sebesar Rp 57.749.000, dan Polindes Mojogemi
sebesar Rp 71.953.000, Pustu KarangKedawung sebesar Rp 135.056.000,
Polindes Darsono sebesar Rp 789.383.000, Polindes Mlokorejo sebesar Rp
835.828.000, Polindes sebesar Rp 817.927.000. | en_US |