dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk melakukan rekonstruksi terhadap laporan keuangan yang sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik pada Unit Simpan Pinjam KUD Sumber Alam. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan studi kasus. Pendekatan tersebut merupakan pendekatan yang memusatkan diri secara intensif pada suatu objek sebagai suatu kasus. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini juga menggunakan teknik analisis data penelitian kualitatif dengan empat kriteria keabsahan data, yaitu derajat kepercayaan, keteralihan, kebergantungan, dan kepasatian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa laporan keuangan yang disajikan oleh perusahaan belum sesuai SAK ETAP karena hanya menyajikan laporan perhitungan sisa hasil usaha dan neraca serta tidak menyajikan laporan perubahan ekuitas, laporan arus kas, dan catatan atas laporan keuangan. Laporan keuangan tersebut harus direkonstruksi agar penyusunan dan penyajiannya sesuai dengan SAK ETAP, yaitu terdiri atas neraca, laporan perhitungan sisa hasil usaha, laporan perubahan ekuitas, laporan arus kas, serta catatan atas laporan keuangan. | en_US |