dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan sistem pengendalian intern atas persediaan pada Senyum Media Jember. Senyum Media Jember adalah sebuah perusahaan lokal yang bergerak di bidang retail alat tulis kantor dan perlengkapan rumah tangga. Produk yang dijual Senyum Media dibagi atas beberapa divisi, diantaranya ada divisi produk alat tulis kantor dan perlengkapan sekolah, produk peralatan rumah tangga, divisi produk fancy, dan divisi lain-lain. Penelitian menggunakan data dokumenter dan hasil wawancara dengan responden di obyek penelitian. Hasil temuan penelitian adalah sebagai berikut : (1) Terdapat prinsip pemisahan fungsi yang baik, yaitu pemisahan fungsi operasi, fungsi pencatatan, dan fungsi penyimpanan atas persediaan. (2) Penilaian resiko yang dilakukan oleh Senyum Media atas persediaan sudah cukup memadai. (3) Pelaksanaan informasi dan komunikasi atas persediaan secara umum masih memadai untuk mendukung pengendalian intern. (4) Aktivitas pengendalian yang dilakukan terhadap pelaksanaan transaksi penerimaan dan pengeluaran barang dagangan juga masih memadai. Perusahaan telah melaksanakan pemisahan tugas yang jelas pada fungsi-fungsi terkait. (5) Aktivitas pemantauan terhadap pengendalian intern persediaan telah dilaksanakan oleh bagian Gudang melalui kegiatan stock opname secara periodik setiap bulannya. Hasil analisis dari sistem pengendalian intern atas persediaan pada Senyum Media juga menemukan adanya kelemahan dalam manajemen persediaan Senyum Media, yaitu tidak adanya komite audit sehingga menimbulkan peluang adanya kecurangan yang dilakukan oleh karyawan sendiri. | en_US |