dc.description.abstract | Penelitian ini dilaksanakan di kelas IV SDN Tegal Gede 01 Jember mata pelajaran IPS dengan tujuan untuk menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray dalam meningkatkan motivasi dan hasill belajar siswa kelas IV pokok bahasan kegiatan ekonomi dalam memanfaatkan sumber daya alam. Hal ini dikarenakan di SDN Tegal Gede 01 Jember terdapat permasalahan bahwa motivasi belajar siswa rendah dan hasil belajarnya dengan kriteria cukup, yang diakibatkan karena siswa kesulitan untuk memahami materi IPS dan guru kurang mengoptimalkan model pembelajaran yang ada. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subjek penelitian terdiri atas 32 siswa, 13 siswa laki-laki dan 19 siswa perempuan. Pengumpulan data penelitian menggunakan metode observasi, angket, wawancara, tes, dan dokumentasi. Pelaksanaan penelitian dengan menggunakan model pembelajaran koopertaif tipe two stay two stray ini adalah sebanyak dua siklus. Siklus 1 dan siklus II terdiri atas satu pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi dan hasil belajar siswa di kelas IV SDN Tegal Gede 01 Jember mengalami peningkatan. Motivasi belajar klasikal pada pra siklus sebesar 37,3%, siklus 1 sebesar 72,4% dan siklus 2 sebesar 90%. Sedangkan rata-rata hasil belajar secara klasikal pada tahap pra siklus sebesar 64,6, siklus 1 sebesar 70,25, dan siklus 2 sebesar 82,34. Berdasarkan data di atas, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa di kelas IV SDN Tegal Gede 01 Jember. | en_US |