ANALISIS PENERAPAN NETWORK PLANNING DALAM UPAYA EFISIENSI BIAYA DAN WAKTU PADA PENYELESAIAN PROYEK PENGEMBANGAN GEDUNG RSD dr. SOEBANDI JEMBER PENYELESAIAN PROYEK PENGEMBANGAN GEDUNG RSD dr. SOEBANDI JEMBER PENYELESAIAN PROYEK PENGEMBANGAN GEDUNG RSD dr. SOEBANDI JEMBER
Abstract
Penelitian ini termasuk penelitian action research dimana peneliti
mendeskripsikan, menginterpretasikan, dan menjelaskan suatu situasi dengan
melakukan perubahan dengan tujuan perbaikan. Jenis data yang digunakan adalah
data kualitatif dan kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu
penelitian lapangan
ix
Rencana awal pengerjaan proyek ini yaitu selama 135 hari dengan biaya
sebesar Rp 4.544.961.000,00. Berdasarkan analisis dengan metode network
planning dengan menggunakan metode CPM didapatkan hasil bahwa proyek
dapat diselesaikan dalam jangka waktu 126 hari dengan total biaya Rp
4.311.450.036,80. Dengan kata lain proyek memiliki efisiensi waktu selama 9 hari
atau sebesar 6,66% dan efisiensi biaya sebesar Rp 12.833.333,30 atau sebesar
0,29%. Sedangkan hasil analisis dengan menggunakan metode PERT
menghasilkan probabilitas pengerjaan proyek selama 135 hari adalah sebesar
98,77% pada waktu normal. Dimana peluang pengerjaan proyek selama 135 hari
sebesar 98,77%. Namun jika menggunakan metode PERT proyek dapat
diselesaikan selama 126 hari. Hal ini berarti jika menggunakan metode network
planning dapat mempersingkat waktu pengerjaan proyek sehingga pengerjaan
proyek pengembangan gedung RSD dr. Soebandi Jember ini dapat mencapai hasil
yang optimal.