KONSTRUKSI IDENTITAS DAN KOMODIFIKASI BUDAYA: KAJIAN MODEL KEBIJAKAN DAERAH UNTUK PENGEMBANGAN DAN PELESTARIAN BUDAYA USING (STUDI DI KABUPATEN BANYUWANGI)
Abstract
Kajian  penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk wacana, program dan strategi  kebijakan kebudayaan yang dibuat oleh pemerintah daerah kabupaten dalam mengembangkan dan melestarikan kebudayaan lokal di Banyuwangi, khususnya kebudayaan Using.  Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif-kualitatif dengan analisis trianggulasi. Metode  untuk memperoleh data dilakukan melalui pengamatan, wawancara, dokumentasi dan studi kepustakaan. Temuan penelitian ini bahwa seni dan tradisi budaya Using telah menjadi perhatian dan agenda penting kebijakan pemerintahan daerah kabupaten Banyuwangi. Muncul dan berkembang tiga wacana dalam kebijakan kebudayaan di wilayah kabupaten Banyuwangi, yaitu  rehabilitasi dan kontrol kebudayaan, pembentukan identitas utama/pusat kebudayaan dan ketiga wacana re-identitas dan promosi kebudayaan. Terdapat tiga bentuk strategi dan program yang telah dijalankan dalam  Kebijakan kebudayaan pemerintah kabupaten banyuwangi.  pertama pengembangan pendidikan, kedua, pembangunan simbol atau situs dan ketiga penyiaran, pementasan dan pagelaran karya kebudayaan lokal termasuk budaya Using
Collections
- LRR-Hibah Bersaing [348]
