dc.description.abstract | Pelayanan rumah sakit saat ini mempunyai paradigma sosial-ekonomi yang
membuat aspek keuangan memegang peranan penting. Rumah sakit juga
dihadapkan dengan sikap masyarakat yang semakin kritis dalam menggunakan
jenis pelayanan yang diberikan. Penerapan manajerial yang baik perlu dilakukan
yaitu dengan menerapkan pelayanan yang berkualitas pada klien. Kualitas
pelayanan merupakan kesesuaian pelayanan kesehatan dengan standar profesi
dengan memanfaatkan sumber daya yang ada secara baik, sehingga semua
kebutuhan klien dan tujuan untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal
dapat tercapai.
Kualitas pelayanan dirumah sakit salah satunya ditentukan oleh pelayanan
keperawatan yang meliputi memberi pelayanan keperawatan, melaksanakan
tugas-tugas administratif, menyelenggarakan pendidikan keperawatan berlanjut,
melakukan penelitian, dan berpartisipasi dalam program pendidikan bagi calon
perawat. Berdasarkan studi pendahuluan di Rumah Sakit Paru Jember
didapatkan hasil bahwa Angka kunjungan di Instalasi Rawat Jalan tinggi,
melebihi standart yang ditetapkan oleh depkes. Rumah Sakit Paru Jember telah
memenuhi standart pelayanan minimal yang ditetapkan oleh Departemen
Kesehatan sebagai upaya untuk menjaga kualitas. Pelayanan yang berkualitas
akan berdampak pada kepuasan klien, berdasarkan survei kepuasan yang
dilakukan Rumah Sakit Paru Jember angka kepuasan klien mencapai 79,65%.
Akan tetapi kepuasan saja tidak cukup untuk membangun loyalitas klien.
Kepuasan hanya dipandang sebagai cara untuk menyampaikan keinginan saja
daripada standar kecukupan, sedangkan loyalitas klien merupakan perilaku
klien dalam menggunakan atau membeli jasa pelayanan yang diberikan.
Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis hubungan kualitas pelayanan
keperawatan dengan loyalitas klien di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Paru
Jember. Jenis penelitian deskriptif analitik melalui pedekatan cross sectional.
Populasi dalam penelitian ini sebanyak 1.942 dengan pengambilan sampel
menggunakan teknik purposive sampling dan didapatkan jumlah sampel sebanyak
60 responden. Penelitian dilakukan di Poli Rawat Jalan Rumah Sakit Paru Jember
dengan alat pengumpul data pada masing-masing variabel menggunakan
kuesioner. Uji validitas dan reliabilitas menggunakan Pearson Product Moment
dan uji Alpha Cronbach, sedangkan Analisis data menggunakan chi square
dengan odds ratio.
Hasil penelitian diperoleh bahwa terdapat 33 orang (55%) mengatakan
pelayanan keperawatan berkualitas, sedangkan klien yang mempersepsikan loyal
sebanyak 41 orang (68,3%). Peneliti menyadari kekurangan dalam penelitian ini
yaitu peneliti kurang mengetahui objektifitas responden dalam mengisi kuesioner,
klien lebih fokus pada penyakit dan pengobatannya sehingga kurang konsentrasi
dalam mengisi kuesioner, dan peneliti tidak memungkinkan untuk melakukan
home visite secara continue dalam pengambilan data karena desain penelitian
menggunakan cross sectional yang dilakukan di Instalasi Rawat Jalan.
Hasil analisis data menunjukkan nilai r = 0,630 dan berpola positif artinya
semakin bertambah kualitas pelayanan keperawatan semakin tinggi loyalitas
klien. Nilai koefisien (R
2
) dengan determinasi 0,397 artinya persamaan garis
regresi yang diperoleh dapat menerangkan 39,7% loyalitas klien. Hasil uji statistik
didapatkan bahwa p value adalah 0,000 dan α adalah 0,05 sehingga p value lebih
kecil dari α yang berarti bahwa ada hubungan yang signifikan antara kualitas
pelayanan keperawatan dengan loyalitas klien di Instalasi Rawat Jalan Rumah
Sakit Paru Jember. | en_US |