Show simple item record

dc.contributor.authorIBNU SOEKO DWI PREMONO
dc.date.accessioned2014-01-21T03:36:15Z
dc.date.available2014-01-21T03:36:15Z
dc.date.issued2014-01-21
dc.identifier.nimNIM091820101014
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/19453
dc.description.abstractAnalisis regresi adalah salah satu analisis yang digunakan untuk menentukan ketergantungan antara variabel respon dan variabel prediktor. Model regresi semiparametrik merupakan suatu model gabungan antara model yang diestimasi menggunakan pendekatan parametrik dan dengan model yang diestimasi menggunakan pendekatan nonparametrik. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini yakni menggunakan model aditif terampat dengan pendekatan Spline untuk menduga nilai ujian nasional. Sehingga tujuan dari penulisan tesis ini adalah Bagaimana model aditif terampat dengan pendekatan spline dapat menduga nilai ujian nasional. Dengan hasil UN sebagai variabel respon sedangkan hasil ujian sekolah, hasil tes IQ, penghasilan orang tua, jarak tempat tinggal dengan sekolah, rata-rata nilai rapot, rata-rata hasil tryout sebagai variabel prediktornya. Hasil analisis menunjukkan ujian sekolah dan hasil tes IQ merupakan komponen parametrik, sedangkan penghasilan orang tua, jarak tempat tinggal dengan sekolah, rata-rata nilai rapot, rata-rata hasil tryout merupakan komponen non parametrik, yang diestimasi menggunakan penghalus spline. Penghalus spline dipengaruhi oleh parameter penghalus λ, sehingga sesuai atau tidaknya pendekatan spline sangat tergantung pada parameter penghalus λ yang optimal, selain itu pemilihan knots optimal cenderung lebih memudahkan kita untuk mendapatkan model spline yang optimal, pendekatan yang digunakan untuk pemilihan knot ini dengan menggunakan B-spline.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries091820101014;
dc.subjectModel Aditif Terampat dengan Pendekatan Spline Studi Kasus Menduga Nilai Ujian Nasional;en_US
dc.titleMODEL ADITIF TERAMPAT DENGAN PENDEKATAN SPLINE STUDI KASUS MENDUGA NILAI UJIAN NASIONALen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record