Studi Stabilitas dan Kompatibilitas Eksipien Kokristal Ketoprofen-Nikotinamida
Abstract
Ketoprofen (KTP) merupakan obat yang termasuk dalam Biopharmaceutical drug Classification System (BCS) Kelas 2 yang memiliki kelarutan rendah dan permeabilitas yang tinggi. Pembentukan kokristal dapat meningkatkan kelarutan serta dapat mengubah sifat fisikokimia bahan aktif farmasi tanpa mengubah atau mempengaruhi sifat farmakologinya. Modifikasi bahan aktif farmasi dengan pembentukan kokristal akan memiliki sifat fisika-kimia yang berbeda dengan bahan murninya sehingga perlu dilakukan pengujian tentang stabilitas dan kompatibilitas eksipien dari kokristal yang terbentuk. Penelitian ini menggunakan bahan aktif ketoprofen dan koformer nikotinamida (NCT) untuk membentuk kokristal dengan metode penguapan pelarut. Kokristal ketoprofen-nikotinamida (KTP-NCT) dilakukan pengujian stabilitas dan kompatibilitas dengan beberapa eksipien kemudian dianalisis menggunakan Differential Scanning Calorimetry (DSC), dan Fourier Transform Infrared (FTIR) spectroscopy. Pengujian stabilitas dilakukan pada suhu 25C dan suhu 60C selama 30 hari. Eksipien yang digunakan yaitu talk, aerosil, magnesium stearat, laktosa, avicel, dan PVP K30. Hasil pengujian stabilitas kokristal KTP-NCT dengan DSC tidak menunjukkan perubahan puncak endotermik namun hasil pengujian stabilitas dengan FTIR menunjukkan adanya pergeseran dan hilangnya puncak serapan yang mengindikasikan adanya perubahan fase padatan atau peruraian dari kokristal. Hasil pengujian kompatibilitas dengan DSC dikonfirmasi dengan FTIR dan dianalisis dengan menggunakan korelasi pearson. Hasil pengujian kompatibilitas kokristal KTP-NCT menunjukkan bahwa kokristal KTP-NCT kompatibel dengan eksipien talk dan tidak kompatibel dengan eksipien aerosil, mg stearate, laktosa, avicel, dan PVP K30.
Collections
- UT-Faculty of Pharmacy [1490]