Show simple item record

dc.contributor.authorNADZIFAH, Akhlada Nauroh
dc.date.accessioned2024-07-16T06:44:48Z
dc.date.available2024-07-16T06:44:48Z
dc.date.issued2024-06-09
dc.identifier.nim200110201041en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/122429
dc.descriptionFinalisasi unggah file repositori tanggal 16 Juli 2024_Kurnadien_US
dc.description.abstractVariasi bahasa Indonesia masih ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, baik secara formal maupun informal. Variasi merupakan fenomena keragaman berbahasa akibat dari keragaman sosial penutur bahasa dan keragaman fungsi bahasa. Bahasa digunakan secara bervariasi dalam lingkungan pengguna bahasa. Penutur yang berada dalam masyarakat tutur yang sama, tidak menjamin adanya kesamaan bahasa yang digunakan. Hal tersebut menyebabkan perubahan sistem bahasa yang semestinya dalam bahasa Indonesia baku, aturan bahasa menjadi tidak sesuai dengan aturan yang sudah ada. Penelitian Variasi bahasa Indonesia dilakukan di Kelurahan Patrang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember. Objek penelitian merupakan data lisan atau percakapan yang terjadi antar penutur Kelurahan Patrang, Kecamatan Patrang Kabupaten Jember. Penelitian ini mencakup bentuk-bentuk variasi Indonesia yang dipengaruhi struktur bahasa Jawa dan faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya variasi bahasa Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang melewati tahapan penyediaan data, analisis data, dan metode pemaparan hasil analisis data. Dalam tahapan penyediaan data, penulis menggunakan metode simak. Metode yang digunakan pada tahap analisis data adalah metode padan (analisis komparatif konstan) yang dibagi menjadi dua, yakni metode padan intralingual digunakan untuk menghubung bandingkan unsur-unsur di dalam bahasa, dan metode padan ekstralingual yang digunakan untuk menganalisis unsur-unsur diluar bahasa. Kedua metode tersebut digunakan untuk menjawab rumusan masalah bentuk-bentuk Variasi bahasa Indonesia dan faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya variasi bahasa Indonesia. Metode penyajian analisis data menggunakan metode informal, sebab pemaparan yang dilakukan tidak menggunakan simbol dan lambang. Data yang digunakan berupa percakapan atau data lisan. Hasil penelitian menunjukkan adanya variasi berbahasa pada tuturan keseharian masyarakat Pendhalungan di Kelurahan Patrang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember saat menggunakan bahasa Indonesia yang sifatnya informal. Variasi bahasa Indonesia banyak terjadi saat interaksi berlangsung di masyarakat. Variasi bahasa dalam penelitian ini diklasifikasi ke dalam empat bentuk yakni 1) variasi bidang fonologi, berupa penambahan nasal diawal kata. Contohnya penyebutan kata Jember menjadi nJember. Kata tersebut mendapatkan imbuhan nasal di awal kata. 2) variasi bidang morfologi berupa afiksasi. Contohnya kata muter [mutər] memperoleh prefiks {m-} yang diadaptasi dalam bahasa Jawa. 3) variasi bidang sintaksis dalam frasa dan kalimat. Contohnya kalimat berbunyi “depan gang yang paling besar sendiri” terdapat variasi bahasa dalam bidang sintaksis berbentuk frasa. Kalimat tersebut merupakan kalimat yang menggunakan bahasa Jawa dalam strukturnya yang seharusnya menghilangkan kata sendiri agar berbentuk efektif dalam bahasa Indonesia dan 4) variasi bidang leksikal berupa kosakata dan partikel. Contohnya partikel boh yang berasal dari bahasa Pendhalungan dan memiliki padanan kata loh dalam bahasa Indonesia. Penelitian ini juga mengungkapkan faktor-faktor yang menyebabkan terjaadinya variasi bahasa Indonesia pada masyarakat Pendhalungan etnik Jawa di Kelurahan Patrang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember 1) multibahasa peserta tutur yang terbiasa menggunakan atau mempelajari bahasa kedua dan ketiga, 2) terbatasnya kemampuan berbahasa Indonesia, 3) bahasa Jawa sebagai bahasa ibu, dan 4) kontak bahasa juga dapat menjadi salah satu penyebab kontaminasi antara satu bahasa ke bahasa yang lain. Variasi bahasa dalam penelitian ini bukan merupakan suatu kesalahan, melainkan sebuah variasi dari ragam bahasa santai yang ada di Indonesiaen_US
dc.description.sponsorshipDosen Pembimbing Utama : Dra. Anastasia Erna Rochiyati S, M.Hum Dosen Pembimbing Anggota : Dr. Ali Badrudin M.Aen_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Ilmu Budayaen_US
dc.subjectVariasi Bahasa Indonesiaen_US
dc.subjectMasyarakat Pendhalunganen_US
dc.subjectKabupaten Jemberen_US
dc.titleVariasi Bahasa Indonesia pada Masyarakat Pendhalungan di Kelurahan Patrang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jemberen_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiSastra Indonesiaen_US
dc.identifier.pembimbing1Dra. Anastasia Erna Rochiyati Sudarmaningtyas, M.Hum.en_US
dc.identifier.pembimbing2Dr. Ali Badrudin, S.S., M.A.en_US
dc.identifier.validatorKacung- 16 Juli 2024en_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record