Bencana Banjir di Kabupaten Pati Tahun 2014-2016
Abstract
Skripsi yang berjudul Bencana Banjir di Kabupaten Pati Tahun 2014-2016 membahas mengenai bencana banjir di Kabupaten Pati tahun 2014. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan mengenai peristiwa banjir di Kabupaten Pati tahun 2014, dampak yang ditimbulkan, dan respons pemerintah dan masyarakat terhadap banjir yang terjadi pada 2014. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi kebencanaan dengan menggunakan teori bahaya alam dan manajemen bencana. Metode yang digunakan yaitu metode sejarah, meliputi heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi. Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa bencana banjir di Kabupaten Pati tahun 2014 disebabkan oleh curah hujan yang tinggi di kawasan Pegunungan Kendeng dan Pegunungan Muria sehingga air dari kedua pegunungan tersebut melimpas ke Sungai Juwana sehingga membanjiri pemukiman masyarakat. Dampak yang ditimbulkan akibat banjir yaitu berupa dampak material maupun non material. Respon yang diberikan oleh pemerintah maupun masyarakat dapat dilihat pada saat penanganan bencana yang dimulai dari tahap evakuasi tanggap bencana, pemberian bantuan, dan rekontruksi dan rehabilitasi infrastruktur yang rusak akibat banjir.