Analisis Strategi Penerapan Hak Khiyar dalam Meningkatkan Kepuasan Konsumen
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi hak khiyar pada beberapa toko kelontong di Kecamatan Sumbersari dan dampak dari penerapan khiyar terhadap kepuasan konsumen di toko kelontong tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Penelitian ini merupakan analisis dengan objek penelitian pada beberapa toko kelontong di Kecamatan Sumbersari. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa penerapan hak khiyar pada beberapa toko kelontong di Kecamatan Sumbersari secara konsep telah sesuai dengan hak khiyar. Sedangkan jenis-jenis spesifik praktik khiyar seperti khiyar majelis, khiyar syarat, khiyar ‘aib dan khiyar ru’yah hanya diterapkan pada beberapa toko saja, meski tidak sepenuhnya sesuai. Adapun dampak dari penerapan khiyar pada beberapa toko kelontong di Kecamatan Sumbersari memunculkan kepuasan konsumen yang didapatkan dari jaminan atas barang yang dibeli yang sudah menjadi kewajiban bagi penjual serta pemenuhan hak pembeli yang telah tercantum dalam undang-undang tentang perlindungan konsumen. Sehingga pembeli merasa aman pada saat melangsungkan transaksi jual beli dari kondisi barang yang cacat. Selain itu juga menjadikan transaksi jual beli yang berlangsung menjadi sah karena adanya rasa suka sama suka antara penjual dan pembeli.