Pengaruh Penambahan Hidrolisat Ikan dan ZnSO4 pada Pakan Ayam Broiler terhadap Kandungan Zink Daging Paha Ayam Broiler
Abstract
Ayam broiler merupakan hasil rekayasa manusia dengan pertumbuhan yang cepat dengan masa panen yang singkat, sehingga memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Daging ayam broiler dapat memenuhi kebutuhan protein hewani bagi manusia. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh penambahan hidrolisat ikan dan ZnSO4.7H2O pada pakan terhadap kandungan mineral zink (Zn) pada daging paha ayam broiler. Kandungan zink dalam daging paha ayam broiler yaitu 19,18 mg/kg. Pakan ayam ditambahkan 2% HI, 2% HI+ZnSO4.7H2O 45 ppm, dan ZnSO4.7H2O 45 ppm. Pakan ayam diberikan kepada ayam selama 16 hari. Sampel paha yang didapatkan dilakukan dengan metode destruksi kering dengan pengoksida HNO3 pekat, selanjutnya diukur menggunakan Atomic Absorption Spectrofotometry (AAS). Penambahan 2% hidrolisat ikan pada pakan dapat meningkatkan kadar zink dalam daging paha ayam broiler. Penambahan zink memberikan pengaruh nyata terhadap kadar zink daging paha ayam broiler. Penambahan hidrolisat ikan dan ZnSO4.7H2O pada pakan ayam dapat digunakan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kadar zink dalam daging paha ayam broiler.