dc.description.abstract | Dewasa ini perkembangan usaha sekarang ini semakin pesat, berbagai macam
berdirinya suatu perusahaan baik itu perusahaan industri, dagang, maupun jasa,
masing-masing memiliki tujuan pokok perusahaan yaitu memperoleh keuntungan atau
laba secara optimal. Karena itu perusahaan harus dapat menerapkan strateginya dengan
tepat. Keberhasilan suatu perusahaan untuk mencapai tujuan tersebut tergantung pada
kemampuan dari semua pihak intern perusahaan dalam memanfaatkan sumber-sumber
ekonomi yang ada.
Dalam kaitannya dengan tujuan pokok perusahaan diperlukan prosedur akuntansi
yang harus dilaksanakan oleh setiap perusahaan, dapat menggunakan metode dan caracara pencatatan tertentu sesuai dengan besar kecilnya perusahaan dan jenis usaha.
Pelaksanaan prosedur akuntansi tersebut sangat dipengaruhi oleh kebijakan pemimpin
perusahaan untuk mencapai tujuan perusahaan tersebut. Sehingga seorang pemimpin
perusahaan atau manajer dituntut untuk melaksanakan fungsi-fungsi manajemen yang
terdiri dari perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengkoordinasian dan
pengawasan. | en_US |