Show simple item record

dc.contributor.authorDIANA, Nur Lubna
dc.date.accessioned2023-03-17T08:51:22Z
dc.date.available2023-03-17T08:51:22Z
dc.date.issued2022-11-15
dc.identifier.nim180210302086en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/113016
dc.descriptionFinalisasi unggah file repositori tanggal 17 Maret 2023_Kurnadien_US
dc.description.abstractKemampuan berpikir kreatif menjadi salah satu komponen penting dalam tujuan pembelajaran dan keterampilan yang perlu dikembangkan pada mata pelajaran sejarah di abad ke-21. Tantangan abad 21 diharapkan dapat terjawab dengan inovasi model pembelajaran yakni Project Based Learning. Kelebihan model Porject Based Learning memungkinkan peserta didik untuk merealisasikan proyek konkret dengan mengembangkan kreativitasnya dan memainkan gaya belajarnya sendiri. Model Project Based Learning mengembangkan kemampuan berpikir siswa, memungkinkan peserta didik memiliki kreativitas, mendorong mereka untuk bekerja sama, dan mengarahkan peserta didik untuk mengakses informasi sendiri dan mendemonstrasikan informasi tersebut. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini antara lain : 1) Apakah terdapat pengaruh penerapan model Pjbl berbantuan media Prezi terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik pada mata pelajaran sejarah?; 2) Apakah terdapat pengaruh penerapan model Pjbl berbantuan media Prezi terhadap hasil belajar kognitif peserta didik pada mata pelajaran Sejarah?. Berdasarkan rumusan masalah yang telah disebutkan, maka tujuan dari penelitian ini sebagai berikut: 1) Untuk memverifikasi pengaruh penerapan model pembelajaran Pjbl berbantuan media Prezi terhadap kemampuan berpikir kreatif pada mata pelajaran sejarah; 2) Untuk memverifikasi pengaruh penerapan model pembelajaran Pjbl berbantuan media Prezi terhadap hasil belajar kognitif peserta didik pada mata pelajaran sejarah. Manfaat dari penelitian ini adalah memberikan masukan baru dalam memilih model pembelajaran yang akan digunakan, sehingga diharapkan dapat membantu pendidik dalam melaksanakan proses pembelajaran serta dapat membantu mencapai tujuan pembelajaran dengan baik. Desain penelitian ini adalah quaasi eksperimental dengan menggunakan Pretset-Posttest Non-Equivalent Control Group. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XII IPS di SMAN 1 Paiton. Metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan tes. Teknik analisis data menggunakan Uji Ancova dengan bantuan SPSS versi 26 for windows. Hasil penelitian dari penelitian ini adalah (1) hasil data menghasilkan 0.00 (sig. < 0.05) maka H0 ditolak dan Ha diterima yang dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan penerapan Project Based Learning terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik mata pelajaran sejarah, besarnya pengaruh model pembelajaran terhadap kemampuan berpikir kreatif dapat dilihat pada nilai Partial Eta Squared pada kolom model pembelajaran dengan nilai 0.141 dengan tergolong ada pengaruh yang Kecil. (2) hasil data menghasilkan 0.002 (sig. < 0.05) maka H0 ditolak dan Ha diterima yang dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang signifikan penerapan Project Based Learning terhadap hasil belajar peserta didik mata pelajaran sejarah, besarnya pengaruh model pembelajaran terhadap kemampuan berpikir kreatif dapat dilihat pada nilai Partial Eta Squared pada kolom model pembelajaran dengan nilai 0.189 dengan tergolong ada pengaruh yang Kecil. Kesimpulan hasil penelitian yang diperoleh yaitu terdapat pengaruh yang signifikan kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar peserta didik yang dibelajarkan menggunakan model PJBL (Project Based Learning). Kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar peserta didik yang dibelajarkan menggunakan model Project Based Learning lebih baik dari peserta didik yang dibelajarkan menggunakan model Discovery Learning. Rekomendasi penelitian ini diharapkan selain keterampilan berpikir kreatif dan hasil belajar maka perlu diteliti mengenai model Project Based Learning dengan keterampilan abad ke-21 lainnya yang berguna dimasa depan. Selain itu diharapkan dapat mengembangkan dari baik dari segi ruang lingkup materi, integrasi dengan media lain, maupun penerapan dalam wujud penelitian yang lebih variatif. Sehingga, penelitian mengenai model Project Based Learning dapat terus berkembang dan mengalami kebaruan dan dapat bermanfaat bagi pembelajaran sejarah.en_US
dc.description.sponsorshipDosen Pembimbing Utama : Dr. Sumardi, M.Hum. Dosen Pembimbing Anggota : Dr. Nurul Umamah, M.Pd.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectPROJECT BASED LEARNINGen_US
dc.subjectMEDIA PREZIen_US
dc.subjectPELAJARAN SEJARAHen_US
dc.titlePengaruh Model Project Based Learning Berbantuan Media Prezi Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif dan Hasil Belajar Peserta Didik Mata Pelajaran Sejarahen_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiPendidikan Sejarahen_US
dc.identifier.pembimbing1Dr. SUMARDI, M.Humen_US
dc.identifier.pembimbing2Dr. NURUL UMAMAH, M.Pden_US
dc.identifier.validatorKacung-3 Januari 2023en_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record