Show simple item record

dc.contributor.authorKIBAS, Fira
dc.date.accessioned2022-06-27T16:26:42Z
dc.date.available2022-06-27T16:26:42Z
dc.date.issued2020-10-09
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/107786
dc.description.abstractBahasa merupakan alat komunikasi yang sangat penting bagi kehidupan manusia karena digunakan sebagai sarana untuk bekerja sama dan berinteraksi. Sebagai sarana komunikasi, bahasa dapat digunakan dalam bentuk lisan maupun tulis. Kegiatan berkomunikasi dalam bentuk tulis dapat berjalan dengan efektif diantaranya jika kata-kata dan gaya bahasa yang digunakan sesuai dengan kebutuhan pembaca. Berdasarkan uraian tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi; (1) bagaimanakah diksi yang digunakan dalam brosur PAUD di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jember?, dan (2) bagaimanakah gaya bahasa yang terdapat dalam brosur PAUD di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jember?. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian kualitatif. Hikmah mendefinisikan penelitian kualitatif adalah penelitian yang dilakukan semata-mata bertujuan untuk menguraikan fakta mengenai suatu gambaran dengan apa adanya atau alamiah dalam bentuk deskripsi berupa kata kata tertulis dari subyek yang diteliti”. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa kata kata dan kalimat yang berkaitan dengan rumusan masalah. Pengumpul data menggunakan teknik dokumentasi berupa identifikasi data, pengklasifikasian data, dan kesimpulan. Instrument pengumpul data dalam penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu; instrumen utama dan instrument pembantu. Instrumen utama pengumpul data dalam penelitian ini adalah peneliti sedangkan instrumen pembantu pengumpul data adalah tabel instrumen pendukung berupa tabel analisis data diksi dan gaya bahasa. Berdasarkan analisis data pada brosur PAUD di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jember data yang telah ditemukan terdiri atas, kata denotasi, kata konotasi, kata umum, kata khusus, kata kongkret dan kata abstrak. Selain itu adapun gaya bahasa yang telah ditemukan yakni; gaya bahasa pertentangan yang terdiri atas hiperbola. Gaya bahasa pertautan yang terdiri atas asidenton dan polisindenton. Gaya bahasa lainya yaitu gaya bahasa pertautan yang terdiri atas asonansi, epizeukis, tautotes dan mesodiplosis merupakan perulangan berupa bunyi serta suku kata pada kalimat dianggap penting untuk memberi tekanan dalam konteks yang sesuai. Pada data dan analisis data tersebut, dapat ditarik kesimpulan bahwa penulis lebih dominan menemukan diksi kata umum, kata khusus dan kata abstrak pada brosur PAUD dan lebih diminan menemukan gaya bahasa pertautan dan gaya bahasa perulangan pada brosur PAUD di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jember. Berdasarkan hasil penelitian, saran yang dapat di berikan (1) bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebagai calon guru, hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkaya teori di bidang kajian kebahasaan, khususnya dalam mata kuliah retorika, (2) bagi guru bahasa Indonesia, hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan khususnya pilihan kata sehingga mampuuntuk memilihkata-kata yang tepat ketika menyampaikan pikiran dan saat pengajaran, dan (3) bagi guru PAUD diharapkan dapat menambah pengetahuan dalam pemilihan kata-kata yang menarik untuk merangkai kalimat dalam brosur PAUD di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jember.en_US
dc.description.sponsorshipDr. Arju Muti’ah, M.Pd. Dosen Pembimbing Anita Widjajanti, S.S., M.Humen_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectDiksien_US
dc.subjectGaya Bahasaen_US
dc.subjectPauden_US
dc.titleDiksi dan Gaya Bahasa Pada Brosur Paud di Kelurahan Sumbersari Kabupaten Jemberen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record