Show simple item record

dc.contributor.authorSHOLEH, Ahmad
dc.date.accessioned2022-08-19T08:04:35Z
dc.date.available2022-08-19T08:04:35Z
dc.date.issued2022-08-18
dc.identifier.nim150210301048en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/108976
dc.description.abstractProses pembelajaran adalah aktivitas yang berisi komunikasi aktif guru dengan siswa didalam sebuah lingkungan belajar untuk mencapai suatu tujuan pembelajaran. Tujuan pembelajaran akan tercapai apabila terjadi perubahan perilaku positif pada siswa setelah kegiatan belajar berlangsung. Salah satu perubahan perilaku positif selama proses pembelajaran ditunjukkan dengan adanya peningkatan motivasi belajar siswa. Motivasi dan hasil belajar siswa kelas X AKL 2 SMK Muhammadiyah 1 Genteng Banyuwangi masih rendah. Salah satu faktor penyebabnya adalah media pembelajaran yang digunakan guru pada materi sebelumnya adalah media microsoft excel berupa template akuntansi dengan rumus yang perlu diatur terlebih dahulu serta seringkali menggunakan metode tugas dan ceramah. Oleh karena itu, perlu adanya tindakan perbaikan dengan penggunaan media Zahir Accounting untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas X AKL 2 SMK Muhammadiyah 1 Genteng Banyuwangi pada mata pelajaran komputer akuntansi kompetensi dasar mencatat jurnal penyesuaian perusahaan jasa semester ganjil tahun ajaran 2021/2022. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas selama 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Satu siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, tes, wawancara dan dokumen. Penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif kualitatif dengan memaparkan data yang diperoleh peneliti dari hasil pelaksanaan tindakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa meningkat dari kategori sedang ke kategori tinggi dengan skor rata-rata masing-masing 2,78 pada siklus I dan 3,27 pada siklus II. Hasil belajar siswa juga menunjukkan peningkatan. Pada siklus I, nilai rata-rata siswa sebesar 77,10 dengan ketuntasan klasikal 78,95% meningkat pada siklus II menjadi nilai rata-rata siswa sebesar 81,18 dengan ketuntasan klasikal 86,84%. Selain itu, proses pembelajaran menggunakan media Zahir Accounting berjalan dengan baik dan kondusif sesuai dengan rencana perbaikan pembelajaran (RPP) yang dirumuskan sebelumnya. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media Zahir Accounting dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas X AKL 2 SMK Muhammadiyah 1 Genteng Banyuwangi pada mata pelajaran komputer akuntansi kompetensi dasar mencatat jurnal penyesuaian perusahaan jasa semester ganjil tahun ajaran 2021/2022. Peneliti menyarankan kepada guru mata pelajaran akuntansi kelas X Akuntansi Lanjut SMK Muhammadiyah 1 Genteng Banyuwangi agar media Zahir Accounting dapat dijadikan alternatif penggunaan media dalam proses pembelajaran untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa khususnya pada kompetensi dasar mencatat jurnal penyesuaian perusahaan jasa.en_US
dc.description.sponsorshipDr. Sri Kantun, M.Ed. Dwi Herlindawati, S.Pd., M.Pd.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectAplikasi Zahir Accountingen_US
dc.subjectMotivasi Belajaren_US
dc.subjectHasil Belajar Siswaen_US
dc.titlePenggunaan Aplikasi Zahir Accounting untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Siswa (Studi Kasus pada Siswa Kelas X AKL 2 SMK Muhammadiyah 1 Genteng Banyuwangi Semester Ganjil Tahun Ajaran 2021-2022)en_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiPendidikan Ekonomien_US
dc.identifier.pembimbing1Dr. Sri Kantun, M.Ed.en_US
dc.identifier.pembimbing2Dwi Herlindawati, S.Pd., M.Pd.en_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record