Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/99458
Title: Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing terhadap Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Siswa dalam Pembelajaran Fisika di SMA
Authors: SUPENO
ASTUTIK, Sri
HUDAYA, Rachmania Adha
Keywords: Pembelajaran Fisika
Pembelajaran Inkuiri
Kemampuan Berpikir
Issue Date: 14-Feb-2020
Publisher: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Abstract: Kehidupan di abad ke 21 saat ini menuntut seseorang untuk mampu menguasai berbagai kemampuan. Dengan adanya pendidikan yang diberikan, diharapkan mampu mempersiapkan siswa untuk menguasai kemampuan tersebut dan menjadi pribadi yang mampu menyelesaikan masalah yang datang baik dalam kehidupan, lingkungan sekitar, diri sendiri dan khususnya dalam lingkungan sekolah. Salah satu kemampuan yang sedang hangat diperbincangkan dalam dunia pendidikan yaitu kemampuan berpikir tingkat tinggi. Namun dalam praktiknya, pendidikan formal masih cenderung melatih siswa untuk sekedar menghafal fakta, sehingga siswa mengalami kesulitan dalam menghadapi masalah-masalah yang menuntut pemikiran dan penyelesaian masalah secara kreatif. Ketidakmampuan siswa untuk memahami konsep pembelajaran sains yang abstrak dengan metode pembelajaran yang banyak didominasi oleh guru merupakan salah satu ciri pembelajaran umum yang sering dilaksanakan sekolah. Untuk dapat meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi pada siswa, dapat dilakukan dengan memberikan model pembelajaran yang tepat, yaitu model pembelajaran inkuiri terbimbing. Model pembelajaran inkuiri terbimbing dirasa tepat jika digunakan dalam pembelajaran fisika, karena siswa lebih mendominasi dan lebih aktif dalam proses belajar dan pembelajaran, dan akhirnya siswa mampu menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang jauh lebih kompleks di dalam kehidupan. Tujuan yang dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dalam pembelajaran fisika di SMA. Jenis penelitian pada penelitian ini adalah quasi experiment dengan desain penelitian pretest posttest control group yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Arjasa dengan populasi kelas XI IPA pada semester ganjil tahun ajaran 2019/2020. Sampel pada penelitian ini ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling area. Pada kelas eksperimen diberikan perlakuan berupa model pembelajaran inkuiri terbimbing, sedangkan pada kelas kontrol tidak diberikan perlakuan berupa model pembelajaran inkuiri terbimbing, melainkan hanya dengan menggunakan model pembelajaran yang biasa digunakan guru di sekolah tersebut untuk mengajar. Data yang telah didapatkan kemudian dianalisis menggunakan aplikasi SPSS 23 untuk dapat mengetahui ada tidaknya pengaruh dari perlakuan yang telah diberikan terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Materi yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran adalah fluida statis. Data hasil penelitian yang telah dianalisis menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dengan menggunakan uji Independent Sample T-test didapatkan besarnya nilai Sig. pada tabel Levene’s Test for Equality of Variances sebesar 0,060. Hal ini menunjukkan bahwa data yang didapatkan homogen. Kemudian pada tabel t-test for Equality of Means didapatkan nilai sig 2 tailed sebesar 0,000 (karena data homogen maka acuan data melihat equal variances assumed) hal ini berarti nilai signifikansi hasil analisis data kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa lebih besar dari 0,05 (0,060 > 0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak. Maka terdapat perbedaan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing berpengaruh terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa. Kesimpulan pada penelitian ini adalah model pembelajaran inkuiri terbimbing berpengaruh signifikan terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dalam pembelajaran fisika di SMA.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/99458
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Rachmania Adha Hudaya - 160210102075.pdf6.92 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools