Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/98094
Title: Optimalisasi Daya Keluaran Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Angin dengan Menggunakan Algoritma Incremental Conductance Berbasis Fuzzy Logic
Authors: none
Agustina, Sita
Keywords: Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Angin
Algoritma Incremental Conductance
Fuzzy Logic
Optimalisasi Daya
Issue Date: 11-Jul-2019
Publisher: JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK
Abstract: Berdasarkan hasil penelitian Optimalisasi Daya Keluaran Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Angin dengan menggunakan algoritma Incremental Conductance berbasis Fuzzy Logic maka dapat disimpulkan bahwa : 1. Perancangan simulasi kontrol Pembangkit Listrik Tenaga Angin pada dirancang dengan menggunakan Algoritma Incremental Conductance sebagai pengendali titik daya maksimum yang di implementasikan pada suatu buck-boost converter karena tegangan keluaran dari turbin angin bersifat fluktuatif dikarenakan kecepatan angin yang bervariasi, agar didapatkan daya yang optimal. 2. Pada algoritma Incremental Conductance, sistem mampu mencapai daya maksimumnya (MPPT) sebesar 657,39 W yaitu pada kecepatan angin sebesar 10.05 m/s dengan beban resistansi sebesar 50 ohm, sedangkan jika tanpa menggunakan MPPT, daya maksimum yang dicapai hanya sebesar 542 W yaitu pada beban yang sama yaitu 50 ohm. 3. Nilai efisiensi tertinggi pada buck-boost converter dengan kecepatan angin sebesar 2.51 m/s, pada beban 25 Ω terdapat pada saat duty cycle 60% yaitu efisiensi daya sebesar 91% dengan daya input 3.032 watt dan daya output sebesar 2.747 watt. 4. Perbandingan efisiensi daya yang diperoleh pada sistem dengan menggunakan MPPT lebih besar dibandingkan dengan sistem tanpa MPPT, efisiensi daya rata-rata yang diperoleh sistem dengan MPPT yaitu sebesar 92,8% dengan efisiensi tertinggi sebesar 96,7% dan efisiensi terendah sebesar 88,7%. Sedangkan sistem tanpa MMPPT hanya memperoleh efisiensi daya sebesar 90,2% dengan efisiensi tertinggi sebesar 93,5% dan efisiensi terendah sebesar 87,5%
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/98094
Appears in Collections:UT-Faculty of Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Sita Agustina - 151910201085.pdf3.63 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools