Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/93470
Title: Pengaruh Penambahan Pupuk Kandang Sapi dan Pupuk Sp-36 terhadap Perbaikan Sifat Kimia Tanah, Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Sorghum (Sorghum Bicolor L.) pada Tanah Tercemar Limbah Padat Pabrik Kertas (Lime Mud)
Authors: MILLATUSY SYAHIDAH, Afaf
Keywords: pupuk kandang sapi
pupuk sp-36
perbaikan sifat kimia tanah
produksi sorghum
Issue Date: 3-Jul-2019
Publisher: Fakultas Pertanian
Series/Report no.: 141510501212;
Abstract: encemaran limbah padat Pabrik Kertas (Lime mud) dapat menyebabkan terjadinya degradasi lahan melalui penurunan kualitas tanah karena perubahan sifat kimia, fisika dan biologi tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan pupuk kandang sapi dan pupuk SP-36 terhadap perbaikan sifat kimia tanah, pertumbuhan dan produksi tanaman Sorghum pada tanah tercemar limbah padat (Lime mud). Percobaan pot dilakukan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan dua faktor, faktor pertama kondisi tanah (tanah tidak tercemar dan tanah tercemar), faktor kedua jenis pupuk dengan 4 taraf terdiri atas kontrol, pupuk kandang sapi (258 gram/pot), pupuk SP-36 (0,64 gram/pot) dan kombinasi pupuk kandang sapi (258 gram/pot) dan pupuk SP-36(0,64 gram/pot). Parameter pengamatan sifat kimia tanah meliputi pH tanah (pH meter), C-organik (Kurmis), KTK tanah (ekstrak Amonium asetat 1 M ph 7), N-total (Kjeldahl), P-tersedia (Olsen), K-tertukar (ekstrak Amonium asetat 1 M ph 7), Ca-tertukar (ekstrak Amonium asetat 1 M ph 7) dan Mg-tertukar (ekstrak Amonium asetat 1 M ph 7). Parameter pertumbuhan dan produksi tanaman meliputi tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah biji pertanaman, berat total biji pertanaman, berat 1000 biji, berat basah brangkasan, berat kering brangkasan dan volume akar.
URI: http://repository.unej.ac.id/xmlui/xmlui/handle/123456789/93470
Appears in Collections:UT-Faculty of Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Afaf Millatusy Syahidah-141510501212.pdf3.43 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools