Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/93443
Title: Pengembangan Modul Fisika Berbasis Kearifan Lokal Permainan Tradisional Kalimantan Tengah untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Materi Momentum dan Impuls di SMAN 1 Sampit
Authors: SUBIKI
SUPENO
MAKHMUDAH, Nur Laily
Keywords: Modul Fisika Kearifan Lokal
Issue Date: 11-Oct-2019
Abstract: Pembelajaran fisika menggunakan Kurikulum 2013, memerlukan bahan ajar kontekstual yang memuat fenomena dalam kehidupan sehari-hari. Berbagai fenomena yang dekat dengan siswa berbeda setiap daerahnya. Setiap daerah memiliki ciri khas tertentu yang bisa dijadikan sumber bahan belajar, sehingga diperlukannya bahan ajar fisika yang berbeda sesuai dengan lingkungan daerah siswa. Bahan ajar yang digunakan oleh guru masih menggunakan bahan ajar terbitan dari pemerintah yang bersifat umum, padahal bahan ajar yang dibutuhkan harus memiliki karakteristik lingkungan di daerah tertentu. Sampit merupakan salah satu kota di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah. Kearifan lokal yang ada di daerah Kalimantan Tengah salah satunya adalah permainan tradisional yang sering dilombakan dalam berbagai acara daerah. SMA Negeri 1 Sampit merupakan salah satu sekolah yang ada di kota Sampit. Bahan ajar yang digunakan dalam pembelajaran fisika di sekolah ini masih menggunakan bahan ajar cetak yang bersifat umum, sehingga perlu dikembangkan modul fisika berbasis kearifan lokal permainan tradisional yang memiliki fenomena fisika dalam materi momentum dan impuls, agar siswa dapat mengaitkan pengetahuan awal daerahnya dengan materi fisika.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/93443
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Nur Laily Makhmudah-150210102089.pdf1.11 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools