Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/92740
Title: Pelaksanaan Administrasi Pemberian Kredit Serbaguna Mikro Pada PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Micro Business Cluster Jember 2
Authors: Suryaningsih, Ika Barokah
ROSITA, Novi Dwi
Keywords: Pemberian Kredit
Mikro
Administrasi
Issue Date: 12-Sep-2019
Series/Report no.: 160803102017;
Abstract: Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang berhubungan langsung dengan keuangan dan bank juga mempunyai peranan yang sangat penting dalam suatu perekonomian disebabkan oleh fungsi utama bank. Menurut Ikatan Bank Indonesia (2016:10) fungsi umum dari bank ada 3 yaitu sebagai penghimpun dana, penyaluran dana, dan sebagai pelayanan jasa keuangan. Inovasi dalam hal menjalankan fungsinya perlu dilakukan agar masyarakat semakin mendapat kemudahan ketika ingin bertransaksi. Di Indonesia masalah yang berkaitan dengan perbankan diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 tahun 1992 tentang perbankan sebagaimana diubah dengan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998, bahwa yang dimaksud dengan bank adalah badan usaha yang menghimpun dana (Funding) dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkan (Lending) kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup orang banyak. Meskipun Bank mencari keuntungan dari usahanya mengelola dana dari masyarakat, namun disisi lain Bank juga mempunyai kewajiban untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat. Dengan memberikan fasilitas kredit kepada masyarakat diharapkan usahanya dapat meningkat. Meningkatnya usaha masyarakat dapat menunjukkan adanya peningkatan kemakmuran masyarakat disekitarnya.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/92740
Appears in Collections:DP-Financial Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
NOVI DWI ROSITA-160803102017_1.pdf3.05 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.