Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/91878
Title: Analisis Pengaruh Faktor Human Dan Technology Terhadap Kesuksesan Implementasi Layanan Qr Code Sister for Student (SFS) Universitas Jember
Authors: Bukhori, Saiful
Prasetyo, Beny
Nisa’, Raudhatun
Keywords: Faktor Human
Technology
Implementasi Layanan
Issue Date: 19-Aug-2019
Abstract: Salah satu layanan TI yang diimplementasikan oleh Universitas Jember yaitu Aplikasi SFS (Sister For Student) yang digunakan mahasiswa Universitas Jember dalam berbagai kegiatan akademik. Aplikasi SFS yang dikelola oleh pihak UPT-TIK Universitas Jember memiliki berbagai fitur, salah satunya yaitu fitur presensi yang digunakan untuk melakukan kegiatan absensi berbasis QR Code. Absensi QR Code ini diharapkan dapat memudahkan proses absensi mahasiswa Universitas Jember. Dalam penerapannya, penggunaan absensi QR Code SFS masih mengalami kendala seperti masih terjadi gangguan pada SSID ruangan saat mahasiswa akan melakukan absensi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh faktor manusia dan teknologi terhadap kesuksesan layanan QR Code SFS Universitas Jember. Metode yang digunakan penelitian ini merupakan gabungan metode HOT Fit dan ISSM 2003. Metode HOT Fit yang digunakan tidak melibatkan variabel pada konstruk organisasi karena kurang relevan dengan target responden penelitian. Indikator pada metode ISSM 2003 akan digabungkan penggunaannya dengan indikator pada variabel HOT Fit. Diharapkan hasil dari penggabungan kedua metode ini dapat memaksimalkan hasil yang didapatkan berupa faktor manusia dan teknologi yang berpengaruh signifikan terhadap kesuksesan layanan QR Code SFS. Jumlah sampel penelitian yang digunakan sebanyak 411 mahasiswa aktif Universitas Jember semester 4 dan 6. Hasil dat dianalisis menggunakan tools GeSCA. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa faktor manusia (human) yang berpengaruh signifikan yaitu kualitas sistem (system quality) dan kualitas informasi (information quality). Sedangkan faktor teknologi (technology) yang berpengaruh signifikan yaitu penggunaan sistem (system use) dan kepuasan pengguna (user satisfaction).
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/91878
Appears in Collections:UT-Faculty of Computer Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Raudhatun Nisa’ - 152410101104 Sdh.pdf3 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools