Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/82615
Title: EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL DAUN KEPUH (Sterculia foetida L.) TERHADAP KADAR SGOT DAN SGPT TIKUS JANTAN GALUR WISTAR YANG DIINDUKSI DIET TINGGI LEMAK
Authors: Puspitasari, : Endah
Sutejo, Ika Rahmawati
Sa’adah, Intan Nur
Keywords: EFEKTIVITAS EKSTRAK ETANOL
Issue Date: 25-Oct-2017
Abstract: Salah satu efek kondisi terkait obesitas dan dislipidemia adalah perlemakan hati. Perlemakan hati (fatty liver) yang semakin meningkat menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat yang tidak boleh diabaikan. Hal yang perlu ditakutkan dari perlemakan hati, yaitu bila terjadi komplikasi yang berlanjut akan menjadi fibrosis, sirosis, karsinoma hepatoseluler, kegagalan fungsi hati, hingga kematian. Perlemakan hati merupakan penimbunan lemak yang berlebihan di dalam sel hati. Perlemakan hati ditimbulkan karena diet tinggi lemak. Hal tersebut menyebabkan peningkatan kadar trigliserida dan very low density lipoprotein (VLDL). Peningkatan kadar trigliserida meningkatkan asam lemak bebas di dalam hati dan membentuk perlemakan hati. Penumpukan lemak dalam hati memicu adaptasi mitokondria dan menghasilkan senyawa radikal bebas yang dapat merusak mitokondria Beberapa obat sintetik yang bersifat antihiperlipidemia dan antioksidan untuk menangani penyakit perlemakan hati saat ini dapat menimbulkan efek samping seperti gangguan fungsi hati dan meningkatkan risiko terjadinya kanker prostat. Berdasarkan hal tersebut, maka diperlukan alternatif lain yang dapat diperoleh dari bahan alam seperti tanaman. Salah satu tanaman yang memiliki aktivitas antihiperlipidemia dan antioksidan adalah tanaman kepuh (Sterculia foetida L.). Berdasarkan hal tersebut peneliti ingin mengkaji manfaat ekstrak etanol daun kepuh yang diharapkan dapat mencegah penyakit perlemakan hati akibat induksi diet tinggi lemak. Parameter yang digunakan adalah SGOT dan SGPT.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/82615
Appears in Collections:UT-Faculty of Pharmacy

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Intan Nur Sa’adah 132210101065.pdf sdh.pdf1.05 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools