Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/80758
Title: SISTEM PERENCANAAN DAN PERAMALAN DISTRIBUSI PRODUK BERDASARKAN JUMLAH PERMINTAAN MENGGUNAKAN METODE WEIGHT MOVING AVERAGE (WMA) (STUDI KASUS : PUSAT OLEH-OLEH PURNAMAJATI)
Authors: SLAMIN
JUWITA, Oktalia
PALMITRAAZZAH, Anindya
Keywords: JUMLAH PERMINTAAN
METODE WEIGHT MOVING AVERAGE (WMA)
Issue Date: 4-Aug-2017
Series/Report no.: 132410101080;
Abstract: Pusat oleh-oleh purnama jati merupakan salah satu home industry di Jember yang bergerak dalam bidang makanan. Salah satu produk unggulan yang diproduksi oleh purnama jati adalah proll tape. Tingginya permintaan konsumen terhadap produk proll tape menyebabkan pihak purnama jati memperluas jaringan pemasaran produknya dengan mendistribusikan ke sejumlah outlet yang telah bekerja sama, akan tetapi dalam penelitian ini penulis membatasi penelitian hanya fokus kepada 6 outlet saja. Permasalahan yang sering terjadi pada pusat oleh-oleh purnama jati adalah kurangnya analisa dalam memperkirakan permintaan konsumen pada masing masing outlet sehingga proses pendistribusian yang dilakukan oleh pihak purnama jati disama ratakan untuk masing masing outlet tanpa memperhitungkan outlet mana yang memiliki jumlah konsumen lebih banyak diantara yang lain dan stock yang masih tersedia pada masing masing outlet tersebut. Hal ini menyebabkan terjadinya proses pengiriman yang berulang setiap harinya untuk outlet-outlet tertentu yang memang memiliki jumlah konsumen lebih tinggi diantara yang lain. Untuk membantu meramalkan jumlah produk yang akan didistribusikan pada masing masing outlet maka digunakan metode Weight Moving Average (WMA) yang diimplementasikan pada sistem peramalan tersebut. Sedangkan untuk mengetahui kondisi stock produk pada setiap outlet maka diperlukan sistem yang mampu menghubungkan pihak marketing dari purnama jati dengan pihak pengelolah pada setiap outlet. Sehingga sangat diperlukan pengembangan aplikasi dari “Sistem Perencanaan dan Peramalan Distribusi Produk Berdasarkan Jumlah Permintaan Menggunakan Metode Weight Moving Average (WMA) (Studi Kasus: Pusat Oleh-Oleh Purnama Jati)”.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/80758
Appears in Collections:UT-Faculty of Computer Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ANINDYA PALMITRAAZZAH - 132410101080_.pdf2.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools