Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/80292
Title: Motivasi Wisatawan Datang ke Taman Nasional Alas Purwo Kabupaten Banyuwangi
Authors: Suhartono
Firdayasa
Keywords: Wisatawan
Taman Nasional Alas Purwo
Issue Date: 7-Jul-2017
Series/Report no.: 130903102033;
Abstract: Potensi obyek wisata di Taman Nasional Alas Purwo melalui pintu masuk resort rowobendo mempunyai beberapa destinasi seperti bedul, ngagelan, cungur, sadengan, trianggulasi, pancur, gua, plengkung, pura luhur giri salaka dan situs kawitan yang bisa dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara wisatawan anak-anak maupun orang tua. Dan beberapa tujuan kunjungan yang bisa dilakukan mulai dari: rekreasi, penelitian, pengamatan, spritual, ibadah, memancing, berenang dan surfing. Tugas Akhir ini dilakukan untuk mengetahui tujuan wisatawan yang datang ke Taman Nasional Alas Purwo yang banyak didominasi utuk tujuan apa dan ke obyek wisata mana yang sering dikunjungi, yang selanjutnya dilihat dari fasilitas penunjang kebutuhan wisatawan akan lebih di perhatikan seperti sarana dan prasarana, aksesbilitas, kebersihan, kenyamanan dan keamanan untuk kemajuan pengelolaan Taman Nasional Alas Purwo (TNAP). Dalam penulisan ini digunakan teknik mengumpulkan data yang digunakan dalam Tugas Akhir ini antara lain: Observasi, Wawancara (interview), Dokumen dan Dokumentasi serta dengan tekhnik pengumpulan data yang telah dikumpulkan, dianalisis mengunakan data kualitatif yang mengambarkan keadaan obyek wisata setempat. Obyek Wisata Taman Nasional Alas Purwo Sangat beragam dan berbeda dari Taman Nasional lainya yang berada di Jawa Timur seperti Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Taman Nasional Baluran dan Taman Nasional Meru Betiri. Karena Taman nasional Alas Purwo selain mempunyai banyak obyek wisata yang berdekatan dalam satu kawasan Taman Nasional Alas Purwo juga mempunyai daya tarik tujuan wisata beraneka ragam, pemandangan yang indah, pantai pasir putih, jenis flora dan fauna yang bervariasi dan mempunyai atraksi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan pada saat-saat tertentu seperti Upacara Pagerwesi yang umat Hindu peringati setiap 210 hari di Pura Giri Salaka sampai arak-arakan ke Pantai Trianggulasi untuk menghanyutkan persembahan dan tujuan wisatawan saat ramai (high season) pada saat kegiatan surfing di pantai plengkung yang biasanya dilakukan bulan desember – maret karena ombak sangat bagus. Karena itu Taman Nasional Alas Purwo tidak pernah sepi dari pengunjung karena begitu banyak keindahan alam yang disuguhkan disini, sayangnya promosi yang dilakukan oleh pihak pengelola sangat kurang agar masyarakat lebih banyak dan luas agar mengetahui keindahan Taman Nasional Alas Purwo karena pengunjung masih didominasi dari Banyuwangi. Praktek Kerja Nyata ini di lakukan di Balai Taman Nasional Alas Purwo dan Kawasan Taman Nasional Alas Purwo SPTN wilayah 1 Tegaldelimo, selama 3 bulan terhitung dari tanggal 10 Februari – tanggal 8 April 2016 di Balai Taman Nasional Alas Purwo dan pada tanggal 19 April – 15 Mei 2016 di Kawasan Taman Nasional Alas Purwo. Tujuan Praktek Kerja Nyata ini adalah untuk menambah pengalaman kerja dan mempelajari bagaimana Peran Balai Taman Nasional Alas Purwo dalam tata cara dan kinerjanya yang menjadi kantor pusat penghubung untuk segala arah dalam melindungi, menjaga, merawat dan mempromosikan Taman Nasional Alas Purwo kepada masyarakat lokal dan mancanegara. Hasil yang diperoleh dari Praktek Kerja Nyata ini adalah mengetahui bagaimana kinerja Balai Taman Nasional Alas Purwo untuk membenahi dan memberikan sarana dan prasarana yang dibutuhkan pengunjung agar memberikan nilai tambah dalam kenyamanan wisatawan dan upaya yang dilakukan saat ini pengajuan dana pada pemerintah untuk membenahi aksesbilitas yang rusak, pembangunan sarana dan prasarana yang kurang, fasilitas yang terbengkalai dan rusak untuk tempat pengunjung penelitian dan magang. Balai Taman nasional Alas Purwo juga mulai promosi dengan mengikuti pameran di Surabaya, selain itu menambah pengalaman saya tentang pariwisata alam dan bagaimana menempatkan diri di obyek wisata dalam kawasan hutan lindung dan konservasi.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/80292
Appears in Collections:Diploma Programme - Faculty of Social and Political Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
FIRDAYASA.pdf6.67 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.