Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/79548
Title: PENGARUH PEMBERIAN SARI BUAH KURMA (PHOENIX DACTYLIFERA) TERHADAP KUANTITAS DAN KUALITAS SPERMATOZOA MENCIT JANTAN BALB/C YANG DIPAPAR ASAP ROKOK
Authors: MARIA C., Fransiska
HOLIDAH, Diana
ARINDIA, Radita Surya
Keywords: SARI BUAH KURMA
SPERMATOZOA
Issue Date: 9-Mar-2017
Series/Report no.: 122210101055;
Abstract: Penelitian dilakukan menggunakan jenis penelitian true experimental laboratories dan rancangan penelitian post test only-control group design dengan mencit sebagai subjek penelitian. Dua puluh empat ekor mencit jantan Balb-c dibagi dalam 6 kelompok yaitu kelompok normal (KN), kontrol negatif (K(-)), kontrol positif (K(+)), perlakuan dosis I (K1), perlakuan dosis II (K2), dan perlakuan dosis III (K3). Setiap hari, empat ekor mencit dalam tiap kelompok ditempatkan pada smoking chamber dan dipapar asap rokok satu batang/hari melalui smoking pump. Tiga puluh menit setelah pemaparan, K(-) diberikan akuades, K(+) diberikan vitamin C 60 mg/kgBB, K1 diberikan sari buah kurma dosis 5 ml/kgBB, K2 diberikan sari buah kurma dosis 10 ml/kgBB, dan K3 diberikan sari buah kurma dosis 20 ml/kgBB secara per oral, sedangkan KN dipapar dengan udara luar kemudian diberikan akuades. Pada hari ke-15, mencit dikorbankan dan diambil semen nya pada bagian epididimis. Semen yang didapat dianalisis kuantitas dan kualitasnya. Data yang didapat berupa persentase perhitungan kuantitas (jumlah spermatozoa) dan kualitas (motilitas, viabilitas, dan morfologi spermatozoa). Dari keseluruhan hasil, kelompok negatif memiliki hasil paling rendah sedangkan sari buah kurma dosis 20 ml/kgBB memiliki hasil paling tinggi. Data yang didapat dianalisis menggunakan One Way Anova dan dilanjutkan dengan uji Post Hoc dengan uji LSD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pemberian sari buah kurma terhadap kuantitas dan kualitas spermatozoa yang dipapar asap rokok.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/79548
Appears in Collections:UT-Faculty of Pharmacy

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Radita Surya Arindia - 122210101055_.pdf1.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools