Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/78398
Title: INTERAKSI BIROKRASI PEMERINTAHAN DENGAN LEMBAGA SWADAYA MASYARAKAT DIKABUPATEN JEMBER
Authors: Yuswadi, Prof. Dr. Hary MA.
Bayu Patriadi, Drs. Himawan MA., Ph.D
Toha, Dr. Akhmad M.Si
BUDI SUSILO, EDY
Keywords: Interaksi, Birokrasi Pemerintahan, LSM dan Good Governance
Issue Date: 27-Dec-2016
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana interaksi antara birokrasi pemerintahan dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dalam penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Jember. Dalam penelitian ini , interaksi birokrasi pemerintahan dengan LSM terbagi dalam dua jenis, yaitu interaksi simetris dan interaksi subordinat. Kedua pola interaksi tersebut terjadi karena antara birokrasi pemerintahan dengan LSM sering terlibat konflik kepentingan, baik konflik kepentingan yang bersifat idealis maupun yang bersifat pragmatis. Karena adanya konflik kepentingan tersebut, dalam interaksinya birokrasi pemerintahan dengan LSM melakukan beberapa strategi interaksi yang pada akhirya berdampak pada proses penyelengaraan pemerintahan di Kabupaten Jember yang transparan, akuntabel, partisipatif, responsif berdasarkan konsensus bersama antara pemerintah dan stakeholders. Hal ini sebagaimana yang tertuang dalam prinsip tata kelola pemerintahan yang baik (good governance). Namun dalam prakteknya di lapangan, untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) masih ada kendala. Kendala tersebut adalah dominannya keberadaan birokrasi pemerintahan yang konservatif dan LSM yang pragmatis. Meskipun demikian, potensi terwujudnya tata kelo1a pemerintahan yang baik (good governance) di Kabupaten Jember masih terbuka, Indikatornya adalah adanya birokrasi pemerintahan yang visioner dan LSM yang idealis dalam penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Jember, meskipun secara kuantititas jumlah mereka lebih sedikit dibandingkan dengan birokrasi pemerintahan yang konservatif dan LSM pragmatis.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/78398
Appears in Collections:Dissertasi S3

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
edy budi susilo.pdf198.8 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.