Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/77470
Title: Evaluasi Kinerja Supply Chain Management (SCM) pada UD. Asri Bakery Semboro (Evaluating Performance of Supply Chain Management at UD. Asri Bakery Semboro)
Authors: Bambang Gusminto, Eka
Wahyono, Hadi
AYU WULANSARI, ARISKA
Keywords: analisis data interaktif
evaluasi
kinerja
supply chain management
Issue Date: 2016
Publisher: UNEJ_PRESS
Series/Report no.: ARTIKEL ILMIAH MAHASISWA;
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses Supply Chain Management (SCM) yang dilakukan UD. Asri Bakery Semboro, mengetahui hasil evaluasi kinerja Supply Chain Management (SCM) UD. Asri Bakery Semboro, serta memberikan upaya perbaikan. Pendekatan riset yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan data primer berupa hasil wawancara dan observasi mendalam. Metode analisis data yang digunakan adalah model analisis data interaktif menurut Miles dan Huberman (1984) dan menggunakan diagram sebab-akibat atau diagram fishbone. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi rantai pasokan UD. Asri Bakery Semboro yang terjadi selama ini adalah pembelian bahan baku kepada supplier, produksi bahan mentah menjadi produk jadi, distribusi ke agen dan retailer, yang selanjutnya di beli oleh pengguna akhir. Kegiatan pembelian bahan baku dilakukan oleh UD. Asri Bakery Semboro dengan kesepakatan sebelumnya. Kegiatan produksi UD. Asri Bakery Semboro adalah mengolah bahan baku menjadi produk roti manis dan pia basah kacang hijau. Kegitan distribusi UD. Asri Bakery Semboro adalah mendistribusikan produk melaui agen dan retailer yang bekerja sama. Berdasarkan data selama bulan Januari-Juli 2015, kinerja supply chain management pada UD. Asri Bakery sudah cukup baik. Kapabilitas supply chain dalam hal komunikasi dan interaksi yang terjalin antar pihak supply chain dikelola dengan cukup baik. Besarnya kapasitas supply chain pada UD. Asri Bakery Semboro dikatakan kurang baik karena terjadi beberapa masalah antara lain bahan baku yang diterima rusak dan adanya retur. Waktu supply chain UD. Asri Bakery Semboro dalam pengiriman bahan baku dari supplier dan waktu distribusi produk ke agen dan retailer dikatakan sudah cukup baik karena tidak membutuhkan respon lama. Untuk meningkatkan laba dengan biaya produksi yang terus naik setiap bulan, UD. Asri Bakery Semboro harus meningkatkan pendapatan.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/77470
Appears in Collections:SRA-Economic and Business Article

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ARISKA AYU WULANSARI.pdf262.04 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.