Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/75396
Title: Hubungan Intensitas Nyeri dengan Tingkat Kecemasan pada Pasien Artritis Reumatoid di RSD dr. Soebandi Kabupaten Jember (The Relationship between Pain Intensity and Level of Anxiety in Rheumatoid Arthritis Patients at dr. Soebandi Hospital Jember)
Authors: Mardijana, Alif
Dewi, Rosita
Triana, Wildan
Keywords: rheumatoid arthritis
pain intensity
anxiety
VAS
HADS
Issue Date: 2016
Publisher: UNEJ PRESS
Series/Report no.: Artikel Ilmiah Hasil Penelitian Mahasiswa;
Abstract: Artritis reumatoid merupakan penyakit autoimun yang ditandai oleh inflamasi sistemik kronik dan progresif pada sendi. Manifestasi klinik klasik artritis reumatoid yaitu, nyeri, kelelahan, dan disabilitas dianggap sebagai faktor stres yang kemudian dapat menyebabkan tekanan psikologis, yaitu kecemasan, depresi, atau keduanya. Kecemasan merupakan suatu respon manusia terhadap kejadian yang mengancam kesejahteraan hidupnya, kecemasan dapat menetap dan bertambah buruk apabila tidak diatasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara intensitas nyeri dan tingkat kecemasan yang terjadi pada pasien artritis reumatoid di RSD dr. Soebandi Kabupaten Jember. Responden yang memenuhi kriteria inklusi berjumlah 32 orang. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah formulir informed consent, Visual Analogue Scale (VAS), dan Hospital Anxiety Depression Scale (HADS). Berdasarkan uji korelasi “Pearson”, diketahui terdapat hubungan yang bermakna (p < 0,05) antara intensitas nyeri dengan tingkat kecemasan pada pasien artritis reumatoid di RSD dr. Soebandi Kabupaten Jember. Analisis hubungan intensitas nyeri dengan tingkat kecemasan menghasilkan nilai korelasi positif dengan kekuatan korelasi cukup kuat (r = 0,607) yang menunjukkan bahwa semakin tinggi intensitas nyeri pada pasien artritis reumatoid, semakin meningkat gejala kecemasan yang muncul
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/75396
Appears in Collections:SRA-Medical

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Wildan Triana.pdf133.32 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.