Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/75390
Title: Pandangan Dunia Ayu Utami dalam Novel Si Parasit Lajang
Authors: Mujiman Rus Andianto
Endang Sri Widayati
Ferry Gunawan
Endang Sri Widayati
Mujiman Rus Andianto
Keywords: pandangan dunia pengarang
Issue Date: 2016
Publisher: UNEJ
Abstract: Pandangan dunia pengarang adalah gagasan yang dimiliki pengarang terhadap permasalahan-permasalahan yang terjadi di lingkungannya. Novel Si Parasit Lajang karya Ayu Utami merupakan novel yang menarik untuk dikaji karena novel ini mempunyai tema yang menarik yaitu agar cita-cita menjadi kenyataan perlu adanya perjuangan keras dan mengandung pandangan Ayu Utami terhadap pernikahan masyarakat modern di kota yaitu setiap orang berhak memilih keputusan untuk tidak menikah dan berkeluarga jika merasa tidak sanggup untuk menjalankannya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah unsur instrink (tokoh, tema, dan latar) dalam novel Si Parasit Lajang karya Ayu Utami?; Bagaimanakah konteks sosial yang terefleksi dalam novel Si Parasit Lajang karya Ayu Utami? dan Bagaimanakah pandangan dunia pengarang yang terefleksi dalam novel Si Parasit Lajang karya Ayu Utami?. Rancangan dan jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode dealektif. Hasil dan pembahasan penelitian ini adalah tokoh utama dalam novel Si Parasit Lajang adalah A, tema dalam novel Si Parasit Lajang adalah perlu perjuangan keras untuk mewujudkan harapan yang dicita-citakan agar menjadi sebuah kenyataan, latar tempat dalam novel Si Parasit Lajang adalah Komplek Komunitas Utan Kayu. Konteks sosial yang terefleksi dalam novel Si Parasit Lajang tentang masyarakat Indonesia yang masih berpola pikir terbelakang terhadap kesetaraan hak secara materi maupun spiritual diantara laiki-laki dan perempuan. Pandangan dunia Ayu Utami dalam novel Si Parasit Lajang adalah pandangan terhadap pernikahan, budaya, dan agama.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/75390
Appears in Collections:SRA-Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
FERRY GUNAWAN.odt255.57 kBOpenDocument TextView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.