Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/69430
Title: DESAIN TEMPAT PERHIASAN DENGAN KERANGKA PRISMA SEGITIGA SAMASISI
Authors: Kusno, Drs.
Santoso, Kiswara Agung
Khotimah, Husnul
Keywords: Perhiasan
Kerangka Prisma
Segitiga Samasisi
Issue Date: 31-Dec-2015
Abstract: Tempat perhiasan berguna untuk menyimpan barang-barang perhiasan seperti kalung, gelang, giwang, liontin, bros, jepit, peniti, dan cincin agar lebih awet. Tempat perhiasan dapat diletakkan diatas meja, didalam laci, didalam brankasdan didalam almari agar lebih aman. Tempat perhiasan disamping mempunyai nilai guna juga memiliki nilai seni tersendiri jika di desain dengan indah. Pada penelitian ini disajikan prosedur mendesain tempat perhiasan untuk menghasilkan desain indah dan menarik.Dalam mendesain tempat perhiasan ini dibagi menjadi beberapa tahapan yaitu pertama menyiapkan data untuk membangun desain tempat perhiasan yang memiliki variasi yang berbeda antara komponen satu dengan yang lain. Kedu menyusun prosedur untuk membuat desain tempat perhiasan. Ketiga membuat program dengan menggunakan Maple 13 untuk memvisualisasikan hasil dari desain tempat perhiasan Pada Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa untuk mendesain komponen atas sebagai tutup dibangun permukaan model cekung cembung, dilakukan dengan menarik kurva elips pada pasangan beberapa titik pada salah satu rusuk alas atas. Setelah itu membangun permukaan komponen tengah sebagai wadah, dikonstruksi pemodelan 1/4 elips dan garis pada pasangan titik terletak pada garis berat alas bawah dihubungkan salah satu sudut pada alas atas menghasilkan desain permukaan cekung cembung dan datar. Dilanjutkan mendesain permukaan komponen bawah sebagai penyangga, dikonstruksi kurva ½ elips pada pasangan titik rusuk sisi tegak dengan variasi cekung cembung menghasilkan desain permukaan penyangga. Setelah itu menggabungkan ketiga komponen untuk menghasilkan desain tempat perhiasan dengan kerangka prisma segitiga samasisi.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/69430
Appears in Collections:MT-Mathematic

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Husnul Khotimah - 1118020101011.pdf3.43 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.