Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/63619
Title: Analisis Kemampuan Metakognisi Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Berbasis Polya Subpokok Bahasan PLSV Kelas VII-A SMP Negeri 3 Jember
Authors: Kiki Dewi Rahmawati
Susanto
Arika Indah Kristiana
Keywords: kemampuan metakognisi
metakognisi
penyelesaian masalah
polya
Issue Date: 2015
Publisher: UNEJ
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan metakognisi siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika berbasis polya. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 3 Jember pada bulan Maret 2015. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sampel yang diambil adalah 3 siswa yang masing-masing berkemampuan tinggi, sedang, dan rendah dari 32 siswa berdasarkan hasil tes. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument tes berbentuk soal cerita dan wawancara mendalam (in depth interview). Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang berkemampuan tinggi memiliki kemampuan metakognisi paling lengkap dibanding dengan siswa yang berkemampuan sedang dan rendah. Siswa berkemampuan matematika tinggi dapat melewati tahap-tahap perilaku metakognisi dengan baik yang sesuai pada indikator. Sedangkan siswa yang berkemampuan sedang memiliki kemampuan metakognisi lebih lengkap dibanding siswa berkemampuan rendah. Siswa yang berkemampuan sedang dapat melewati tahap-tahap perilaku metakognisi cukup baik sesuai pada indikator. Namun pada tahap perencanaan siswa tersebut tidak dapat merencanakan dengan baik, yang mempengaruhi pada tahap selanjutnya. Siswa yang berkemampuan rendah dalam melewati tahap-tahap perilaku metakognisinya masih kurang, sebab ada beberapa indikator yang tidak terpenuhi.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/63619
Appears in Collections:SRA-Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KIKI DEWI RAHMAWATI.pdf251.49 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.