Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/63175
Title: Hubungan Antara Program Keaksaraan Fungsional Dengan Peningkatan Ekonomi Keluarga Di Yayasan Lembaga Pendidikan Islam Al-Ishlah Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember Tahun 2013
Authors: Walidah Puji Lestari, Nanik Yuliati, Deditiani Tri Indrianti
Walidah Puji Lestari, Lestari
Nanik Yuliati, Yuliati
Deditiani Tri Indrianti, Indrianti
Keywords: Program keaksaraan fungsional
peningkatan ekonomi keluarga
Issue Date: 2014
Publisher: UNEJ
Abstract: salah satu aspek penentu dalam keberhasilan pembangunan suatu bangsa adalah dilihat dari tingkat keaksaraan penduduknya yaitu dimana buta huruf merupakan salah satu indikator untuk menetapkan tingkat pembangunan sumber daya manusia. Program keaksaraan fungsional merupakan salah satu program unggulan penyandang buta aksara dalam upaya mewujudkan masyarakat gemar belajar baik yang termasuk buta aksara, aksarawan baru, maupun aksarawan lanjutan. Melalaui program keaksaraan fungsional dianggap cukup untuk membantu perekonomian warga belajar untuk meningkatkan ekonomi keluarga. Yayasan Al-Ishlah merupakan salah satu penyelenggara program keaksaraan fungsional. rumusan masalah pada penelitian ini adalah adakah hubungan antara program keaksaraan fungsional dengan peningkatan ekonomi keluarga di Yayasan Lembaga Pendidikan Islam Al-Ishlah Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember Tahun 2013. Tujuan yang ingin dicapai adalah untuk mengetahui  hubungan program keaksaraan fungsional dengan peningkatan ekonomi keluarga di Yayasan Lembaga Pendidikan Islam  Al-Ishlah Kecamatan Kaliwates  Kabupaten Jember Tahun 2013. Jenis penelitian ini korelasi tata jenjang dengan tekhnik analisis menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara program keaksaraan fungsional dengan peningkatan ekonomi keluarga di Yayasan Lembaga Pendidikan Islam  Al-Ishlah Kecamatan Kaliwates  Kabupaten Jember Tahun 2013. Hal ini sesuai temuan peneliti yang menunjukkan bahwasannya dengan program keaksaraan fungsional dapat menjadi akses masyarakat untuk memperoleh informasi yang di butuhkan oleh masyarakat, sehingga memiliki peluang dalam mencari pekerjaan serta dapat meningkatkan ekonomi dalam keluarganya. 
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/63175
Appears in Collections:SRA-Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
EKA PUTRI TUNGGA DEVI.pdf240.62 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.