Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/63023
Title: Peranan Pengendalian Manajemen Terhadap Kinerja Manajerial Dalam Pengelolaan Kredit Pada PT. BPR Jember Lestari Provinsi Jawa Timur (Studi Kasus PT. BPR Jember Lestari)
Authors: Susanti, Titin
Keywords: pengelolaan kredit
pengendalian manajemen
kinerja manajerial
Issue Date: 2013
Publisher: UNEJ
Series/Report no.: ARTIKEL ILMIAH MAHASISWA;
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pengelolaan kredit, pengendalian manajemen dan pengaruh pengendalian manajemen terhadap kinerja manajerial pada PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan jenis penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah manajer dan karyawan PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember di kantor pusat dan kantor kas sebanyak 42 orang. Populasi dalam penelitian yang menjadi sampel penelitian yaitu manajer dan karyawan PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember. Sampel dalam penelitian dipilih manajer dan karyawan karena segala sesuatu keputusan pengendalian manajemen tidak hanya dilakukan oleh manajer tetapi juga karyawan manajer PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: a). Proses pengelolaan kredit pada PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember dimulai dari permohonan kredit, analisis kredit, keputusan kredit, administrasi kredit, pemantauan kredit dan penanganan kredit bermasalah. b).Proses pengendalian manajemen terhadap kinerja manajerial perusahaan dalam pengelolaan kredit pada PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember terdiri dari perencanaan strategis, penyusunan anggaran, pelaksanaan dan evaluasi kinerja, dan c) Pengendalian manajemen berpengaruh terhadap kinerja manajerial dalam pengelolaan kredit pada PT. BPR Jember Lestari Cabang Jember. semakin baik dan terencana pengendalian manajemen maka kinerja manajerial akan meningkat.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/63023
Appears in Collections:SRA-Economic and Business Article

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Titin Susanti.pdf278.71 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.